Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Olah TKP di Tempat Mayat Wanita Bertato

Diduga ceceran darah itu, akibat korban terjatuh dari dalam mobil saat kendaraan itu melaju

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Polisi Olah TKP di Tempat Mayat Wanita Bertato
Warta Kota/Fitriandi Al Fajri
Polisi melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di tempat ditemukannya sesosok mayat wanita di ruas tol Wiyoto-Wiyono KM 17+400, Pademangan, Jakarta Utara pada Minggu (10/8/2014) siang 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Tim Jatanras dan Tim Identifikasi Polres Metro Jakarta Utara melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di tempat ditemukannya sesosok mayat wanita di ruas tol Wiyoto-Wiyono KM 17+400, Pademangan, Jakarta Utara pada Minggu (10/8/2014) siang.

Pantauan Warta Kota di lokasi, tampak belasan polisi tengah mengidentifikasi TKP yang berada di lajur cepat jalan tol. Di lokasi juga tampak ceceran darah kering yang diduga milik korban. Darah tersebut tercecer kurang lebih sejauh tiga meter. Diduga ceceran darah itu, akibat korban terjatuh dari dalam mobil saat kendaraan itu melaju.

"Kemungkinan pada saat dibuang dari mobil mayat korban sempat terseret hingga 3 meter," kata salah seorang petugas polisi di lokasi.

Adapun sampai saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait tewasnya perempuan bertato tersebut. Kompol Azhar Nugroho, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara mengatakan dugaan sementara, wanita tersebut merupakan korban pembunuhan.

Selain mengidentifikasi mayat tersebut di RS Polri Kramat Jati, pihaknya juga tengah mengontak kedutaan besar negara asing. Sebab Azhar menduga, wanita tersebut merupakan warga negara asing (WNA).

"Karena minimnya identitas, hari Senin (11/8) kami akan mengecek ke Kedutaan Besar yang ada di Indonesia," ujar Azhar Nugroho.

Seperti diberitakan sebelumnya, sesosok mayat wanita berusia berusia 35 tahun ditemukan di ruas tol Wiyoto-Wiyono KM 17+400. Adapun ciri-ciri wanita tersebut memiliki tato bertuliskan "ANA" dan "Lady In The 69 Trap" di bagian tangan kiri. Sementara tangan kanan wanita berkulit putih itu tertulisan " Freddie Mercury "

Berita Rekomendasi

Wanita berambut hitam pendek dengan tinggi 157 cm itu, juga penuh misteri karena memiliki tato di paha bertuliskan angka 6149040WB.

Saat ditemukan korban mengenakan celana panjang jeans warna biru, kaos kerah berwarna coklat krem bertuliskan " CYTS " dan menggunakan Jam Tangan merk " chanel ". (Fitriandi Al Fajri)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas