Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kambing 130 Kilogram Seharga Rp19 Juta Pecahkan Rekor MURI

Kambing seberat 130 kilogram tersebut berasal dari Lumajang, Jawa Timur dibeli harga Rp 19 juta.

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Rendy Sadikin
zoom-in Kambing 130 Kilogram Seharga Rp19 Juta Pecahkan Rekor MURI
Tribunnews.com/Seno Tri Sulistiyono
Lembaga Kemanusiaan Dompet Dhuafa memecahkan rekor dari Museum Rekor Indonesia (MURI) untuk penyembelihan hewan kurban terbesar kategori kambing seberat 130 kilogram dan seharga Rp 19 juta. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lembaga Kemanusiaan Dompet Dhuafa memecahkan rekor dari Museum Rekor Indonesia (MURI) untuk penyembelihan hewan kurban terbesar kategori kambing seberat 130 kilogram.

"Rekor MURI ini sebagai bentuk pemaknaan semangat berkurban dari THK (Tebar Hewan Kurban) Dompet Dhuafa. Semoga ini bisa menginspirasi setiap orang agar dapat berkurban yang terbaik," kata Presiden Direktur Dompet Dhuafa Ahmad Juwaini di Carrefour Lebak Bulus, Jakarta, Minggu (5/10/2014).

Menurut Ahmad, kambing seberat 130 kilogram tersebut berasal dari Lumajang, Jawa Timur dengan harga Rp 19 juta.

Direncanakan, kambing kurban ini akan dipotong dan distribusikan kepada komunitas kusata Sitanala yang berlokasi di Tangerang, Banten.

"Di lokasi pemotongan tersebut juga akan diadakan masak bersama," ucap Ahmad.

Lebih jauh dia mengatakan, kambing kurban tersebut akan dipotong pada Senin (6/10) dan diperkirakan dagingnya dapat diterima kurang lebih 300 orang. (*)

Selain kambing pemecah rekor MURI, Dompet Dhuafa pun akan memotorng kambing lainnya yang memang sudah diperuntukan untuk daerah tersebut.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas