Nissan Terano Nyungsep di Got di Ngurah Rai
Sebuah mobil Nissan Terano B 2944 IY terperosok ke selokan yang terletak di Jalan Ngurah Rai, Jakarta Timur, Sabtu (10/11/20014) pagi
Editor: Gusti Sawabi
TMC Polda Metro
Sebuah mobil jenis Nissan Terano B 2944 IY terpersok ke selokan yang terdapat di Jalan Ngurah Rai, Jakarta Timur, Sabtu (10/11/20014) pagi.
Tribunnews.com, Jakarta - Sebuah mobil Nissan Terano B 2944 IY terperosok ke selokan yang terletak di Jalan Ngurah Rai, Jakarta Timur, Sabtu (10/11/20014) pagi. Sopir mobil tersebut dikatakan selamat.
"Pengendara selamat," kata petugas Polsek Duren Sawit, Brigadir Wartono, kepada Kompas.com, Sabtu.
Wartono mengatakan, saat ini Nissan Terano tersebut telah diderek ke Kebon Nanas. Ia juga mengatakan, kasus ini selanjutnya ditangani oleh Satuan Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) Jakarta Timur.
Sebelumnya, kejadian ini juga disampaikan akun Twitter Traffic Management Center Polda Metro Jaya, @TMCPoldaMetro.
"Kecelakaan Nissan Terrano terperosok selokan di Jl. Ngurah Rai Jaktim & msh penanganan Polri @muhammadecho," ujar @TMCPoldaMetro.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.