Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Beredar Dua Versi Foto 'Resmi' Presiden Jokowi dan Wapres JK

Pembeli ragu pada foto resmi dan memilih foto pertama. Foto pertama itu yang meningkatkan penjualan kios Adikarya miliknya

Editor: Yudie Thirzano
zoom-in Beredar Dua Versi Foto 'Resmi' Presiden Jokowi dan Wapres JK
Adysta Pravitra
Restu Dua versi foto resmi Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di Jalan Jatinegara, Jakarta Timur, banyak kios yang sudah menjual foto resmi Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Namun, ada dua versi foto keduanya. Salah satunya, Jokowi dan JK tersenyum hingga kelihatan giginya.

Hal ini bisa dilihat salah satunya di Kios Adikarya. Suteja, si pemilik kios, menuturkan, mengambil langsung foto-foto tersebut dari penerbit Grafika Jaya, Jakarta Barat.

"Kan ada dua foto. Foto pertama keluar 2 hari setelah dilantik, kalau foto kedua terbit seminggu setelah dilantik," kata Suteja kepada Kompas.com, Minggu (16/11/2014). (Baca juga: Ini Dia Foto Jokowi Saat Makan Malam Bareng PM Australia)

Dua versi foto resmi Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Pada foto pertama, Jokowi sedikit miring ke arah kiri, telinga kiri Jokowi tak terlihat, dan mulut Jokowi dalam keadaan tertutup. Sedangkan JK dengan mulut tertutup tampak semringah berada pada posisi tengah.

Pada foto kedua, Jokowi-JK tampak sama yakni dengan posisi di tengah. Keduanya terlihat tersenyum hingga memperlihatkan gigi kedua pemimpin Indonesia itu.

Biasanya, saat ada pembeli, ia menawarkan dua versi foto. Pembeli ragu pada foto resmi dan memilih foto pertama. Foto pertama itu yang meningkatkan penjualan kios Adikarya miliknya. Menurut pembeli foto resmi justru orang jadi ragu.

"Itu bener yang resmi enggak sih fotonya. Banyak yang tanya gitu. Kalau yang mingkem menurut pembeli itu kelihatan serius dan lebih formal. Kalau yang kelihatan gigi dikira ketawa," tutur dia sembari melayani pembeli.

Berita Rekomendasi

"Foto pertama kan penerbit beli gambar lalu mengajukan untuk diterbitkan. Fotonya tidak tahu dari mana, foto Jokowi-nya menyamping, pembeli bilang tidak terlihat telinga kiri. Kalau foto JK di gambar pertama mungkin foto yang dulu, kan sama posisinya wapres. Jadinya, banyak yang menyandingkan dengan foto presiden sebelumnya, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)," lanjut dia. (Baca juga: Di Media Australia Jokowi Jadi Koki Layani Pemimpin G20)

Ia menambahkan, kala SBY menjabat presiden, ia menemukan keraguan serupa. Namun, itu justru kebalikan dari foto Jokowi-JK. Waktu itu, foto pertama SBY-Boediono diterbitkan dengan senyum lebar terlihat sedikit bagian gigi. Lalu, lanjut dia, keluar foto resmi yang menghadirkan foto kedua. Dalam foto kedua, SBY-Boediono tampak formal karena menutup bibir rapat.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas