Komplotan Begal Rampas Motor dan Habisi Pemuda di Jl Juanda Depok
apolresta Depok Komisaris Besar Ahmad Subarkah menuturkan pihaknya memburu komplotan begal motor yang telah menewaskan seorang pemuda asal Tasikmalaya
Editor: Yulis Sulistyawan
Laporan Wartawan Wartakota, Budi Malau
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Kapolresta Depok Komisaris Besar Ahmad Subarkah menuturkan pihaknya memburu komplotan begal motor yang telah menewaskan seorang pemuda asal Tasikmalaya yakni Bambang Syarif Hidayattulah (23) di Jalan Juanda, Sukmajata, Depok, di dekat lokasi proyek Tol Cijago, Jumat (1/5/2015) dinihari sekitar pukul 01.45.
"Kami sudah periksa beberapa saksi untuk mengidentifikasi kemungkinan beberapa kelompok pelaku kejahatan seperti ini," kata Ahmad, kepada Warta Kota (grup Tribunnews.com), Jumat (9/1/2015).
Ahmad mengatakan pihaknya sudah memeriksa sejumlah saksi sejak ditemukannya korban yang bersimbah darah dengan tiga luka tusuk di dadanya sejak Jumat dinihari.
Dari kartu identitas di tubuhnya, korban diketahui bernama Bambang Syarif Hidayatullah (23), berstatus karyawan swasta dan beralamat di Kampung Gandrung Kaler, Kelurahan Cintaraja, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.
"Dari hasil penyelidikan sementara korban saat kejadian mengendarai sepeda motor Suzuki Satria FU, Z 5081 PK dari arah Jalan Margonda menuju Pasar Cisalak. Di lokasi kejadian, korban dipepet dua sepeda motor pelaku. Ia lalu dihabisi di sana dan motornya dirampas pelaku," kata Ahmad.
Ahmad mengatakan, pihaknya membawa korban ke RS Polri, Sukanto, Kramat Jati, untuk diotopsi. "Kami sudah menghubungi keluarganya untuk memberitahu peristiwa ini," kata Ahmad.