Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ahok Minta Inftrastruktur Trotoar Dikelola Dinas Bina Marga

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meminta Dinas Bina Marga DKI Jakarta menyelesaikan persoalan inftrastruktur pejalan kaki.

Penulis: Randa Rinaldi
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Ahok Minta Inftrastruktur Trotoar Dikelola Dinas Bina Marga
Warta Kota/Dwi Rizki
Puluhan ojek terlihat menempati trotoar maupun sisi Jalan Raya Pasar Minggu, simpang Robinson, hingga perlintasan Kereta Api Poltangan, Sabtu (6/12/2014). 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Randa Rinaldi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meminta Dinas Bina Marga DKI Jakarta menyelesaikan persoalan inftrastruktur pejalan kaki. Permasalahannya masih banyak infstruktur trotoar yang disertai inftrastuktur taman sehingga pertimbangan saluran air dikesampingkan.

Ahok sapaan akrabnya Basuki menyatakan inftrastuktur pejalan kaki di Jakarta belumlah memandahi. Penambahan inftrastuktur trotoar ini tengah dibenahi Pemerintah Provinsi dengan meminta bantuan Dinas Bina Marga.

"Dulu itu trotoar dipegang taman. Lucu kan? Kamu liat di Jakarta banyak sekali taman itu nutupin tali air. Taman itu lagi bongkar semua nih. Dia bikin trotoar talinya ditimpa aja, kontraktor taman mana peduli sih? Makanya sekarang enggak boleh lagi ngurus trotoar. Bina Marga yang ngurus,"ujar Ahok di Kantor Balaikota, Jakarta, Rabu (11/2/2015).

Mantan Bupati Belitong Timur ini belum bisa memastikan seberapa banyak penambahan inftrastruktur trotoar. Saat ini, kata Ahok, Pemerintah Provinsi telah menyerahkan ke Dinas Bina Marga untuk berfokus ke mencari desain yang tepat untuk Jakarta.

"Saya udah suruh dia (Dinas Bina Marga) cari di tiap wilayah itu jadi contoh. Modelnya kaya gitu-gitu jadi engga bisa langsung. Daripada enggak jadi semua kan, yang mana udah rapi contoh," kata Ahok.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas