Putus Cinta, Zaenal Nekat Gantung Diri
Zaenal Mutaqin (19) ditemukan tewas gantung diri di pabrik roti Mandiri , kelurahan Petukangan Utara pada Jumat (26/6/2015)
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Zaenal Mutaqin (19) ditemukan tewas gantung diri di pabrik roti Mandiri di Jalan AMD X RT/RW 012/01, kelurahan Petukangan Utara pada Jumat (26/6/2015) dinihari.
Zaenal diduga nekat menghabisi dirinya sendiri karena putus cinta dengan kekasihnya yang bernama Anis (16). Keterangan ini disampaikan oleh Mansur (33), karyawan di pabrik roti tersebut.
Kapolsek Pesanggrahan, Komisaris Polisi Deddy Arnadi, mengatakan Mansur menemukan korban sudah berada dalam keadaan tergantung di kamar. Dia menggantung diri menggunakan tambang plastik berwarna biru.
Setelah menemukan Zaenal tidak bernyawa, Mansur melaporkan kejadian tersebut ke aparat Polsek Pesanggrahan. Kemudian, mayat dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati untuk menjalani autopsi.
“Piket fungsi datang ke tempat kejadian perkara. Kami mendatangkan tim identifikasi Polres Metro Jakarta Selatan. Korban mengalami luka di leher, lidah keluar, dan mengeluarkan cairan di kemaluan,” ujar Kompol Deddy Arnadi.