Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dinas Kebersihan Antisipasi Sampah di 275 Tempat Shalat Idul Fitri

Dinas Kebersihan DKI Jakarta akan mengantisipasi sampah di 275 titik yang akan dijadikan tempat pelaksanaan salat ie

Penulis: Adi Suhendi
Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Dinas Kebersihan Antisipasi Sampah di 275 Tempat Shalat Idul Fitri
AMI/FACHMI RACHMAN
SAMPAH PASCA SHOLAT ID - Beberapa jamaah berjalan pulang melalui tumpukan sampah koran usai pelaksanaan Sholat Id di Lapangan Merdeka Balikpapan, Kamis (8/8). Usai malam takbiran dan pelaksanaan Sholat Id, volume sampah meningkat dua kali lipat dari pada hari biasanya, sehingga petugas kebersihan terpaksa bekerja ektra untuk membersihkan lingkungan. (TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN) 

Laporan wartawan tribunnews.com / Adi Suhendi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-- Dinas Kebersihan DKI Jakarta akan mengantisipasi sampah di 275 titik yang akan dijadikan tempat pelaksanaan salat ied pada Hari Raya Idul Fitri.

Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta Isnawa Adji memprediksi 275 titik tersebut akan menimbulkan tumpukan sampah setelah pelaksanaan salat ied.

"Biasanya habis salat kan sampah-sampah korannya ditinggal begitu saja, nah itu jadi tugas kita," kata Isnawa di Jakarta, Kamis (16/7/2015).

Pihaknya akan menerjunkan petugas kebersihan di tempat-tempat pelaksanaan shalat ied dengan menugaskan Pegawai Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) yang ditempatkan disetiap kelurahan.

Isnawa mengatakan bila untuk mesjid-mesjid besar yang dijadikan tempat pelaksanaan shalat ied tentu sudah ada petugas yang akan membersihkannya. Sementara Dinas kebersihan hanya tinggal mengangkut sampahnya.

"Kalau di istiqlal dan mesjid besar lainnya biasanya sudah ada petugas kebersihan sendiri, kita tinggal pengangkutannya. Nah, untuk itu kita minta bantuan PPSU, mereka kan ada 40 sampai 70 orang tiap kelurahan. Mungkin mereka yang memsukan sampahnya ke karung, nanti kita yang ambil," ungkapnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas