Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ahok Ajak Debat Nirwono: Lo Ngomong Langsung Sama Saya

Setelah membantah pandangan dari pengamat soal betonisasi Sungai Ciliwung merusak lingkungan

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Ahok Ajak Debat Nirwono: Lo Ngomong Langsung Sama Saya
Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha
Sebuah alat berat mengeruk lumpur di Kali Inspeksi Ciliwung, kawasan Gunung Sahari, Jakarta Pusat, Selasa (8/9/2015). Pengerukan dilakukan untuk memperdalam kali dan memperlancar saluran air saat musim hujan tiba. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Setelah membantah pandangan dari pengamat soal betonisasi Sungai Ciliwung merusak lingkungan, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mau ajak berdebat Pengamat Kota Nirwono Joga.

"Lo ngomong (langsung) sama saya lah. Geologi saya enggak terlalu jelek kok, saya lulusan tercepat di angkatan saya. Enggak terlalu jelek ilmu Geologi saya," ujar Ahok di Balai Kota, Jakarta, Senin (12/10/2015).

Ahok membantah normalisasi Sungai Ciliwung dengan betonisasi merusak lingkungan karena betonisasi tidak sampai bawah Sungai Ciliwung.

"Makanya yang ngomong itu, kasih tahu ke dia, saya lulus geologi itu tidak terlalu jelek, saya lulus paling duluan dibandingkan teman-teman saya," jelas Ahok.

Sebelumnya Nirwono mengatakan bahwa normalisasi Sungai Ciliwung dengan cara betonisasi akan membuat air makin kencang sehingga tidak terserap dan terhambat. Jadi akan banyak sedimentasi saat musim hujan dan arus air yang bertambah kencang namun saat musim kemarau tidak banyak air karena langsung menyusut.

Hal itu terjadi di negara-negara di Eropa pada dasawarsa 80-an di mana negara-negara di sana membeton bantaran sungai, "Saat itu terjadi ledakan penyakit lingkungan, ekosistem mati, dan warga di sekitar sungai terkena penyakit," ucap Nirwono.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas