Pasukan Motor Trail Diterjunkan Amankan Arus Balik di Tol Bekasi
Mereka terdiri dari perwira menengah, satuan lantas, polisi wanita (polwan), tim gabungan polsek dan PNS
Penulis: Abdul Qodir
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak 230 personel polisi, termasuk pasukan bermotor trail dan patroli kota (patko) satuan wilayah Polresta Bekasi Kota diterjunkan untuk mengamankan arus balik libur Natal dan Tahun Baru di beberapa titik Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/1/2016).
Mereka terdiri dari perwira menengah, satuan lantas, polisi wanita (polwan), tim gabungan polsek dan PNS.
"Petugas kami akan berusaha menjaga keamanan, ketertiban hingga mengurai jika ada kemacetan atau penumpukan kendaraan," kata Kepala Sub Bagian Humas Polresta Bekasi Kota, Iptu Puji Astuti.
Sementara itu, Wakapolresta AKBP Asep Edi Suheri menyampaikan ada 10 anggota Lantas dan 12 anggota Unit Pengurai Massa (Raimas) Sabhara yang disiagakan di dalam tol wilayah Bekasi.
Pihaknya juga menyiagakan 10 anggota Satlantas dengan delapan motor tril dan dua mobil patroli di tenda stasioner Tol Timur, Km 16.800 Bulak Kapal, Bekasi Timur dan Tol Cikunir JORR Km 10.
Untuk pengamanan jalur arteri Kota Bekasi, pihak polres juga menyiagakan anggota Unit Reimas Dalmas dengan kekuatan 12 motor tril dan 2 mobil patroli kota (patko). Ini dilakukan untuk penarikan kendaraan saat terjadi kemacetan di pintu tol.
"Pengerahan anggota diharapkan dapat membantu kelancaran dan ketertiban arus balik libur Natal dan Tahun Baru. Kunci keberhasilan Tugas adalah keikhlasan dan kesungguhan dalam menjalankan tugas," ujarnya.