Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

'Itu Beras Pada Jatuh Astagaa, Pak Tolongin Itu Pak'

Akibatnya, arus lalu lintas (Lalin) di Jalan Yos Sudarso arah Kawasan Kelapa Gading macet total.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in 'Itu Beras Pada Jatuh Astagaa, Pak Tolongin Itu Pak'
Warta Kota/Panji Baskhara Ramadhan
Karung beras Bulog yang berhamburan di Jalan Yos Sudarso, Jumat (8/1/2016). 

Laporan Wartawan Warta Kota, Panji Baskhara Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Ratusan karung beras bulog yang diangkut truk trailler hijau BG8290UO berhamburan di Jalan Yos Sudarso, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (8/1/2016), sekitar pagi tadi.

Akibatnya, arus lalu lintas (Lalin) di Jalan Yos Sudarso arah Kawasan Kelapa Gading macet total.

Pantauan Warta Kota, sekitar 500 meter ratusan karung beras berhamburan memanjang di Jalan Yos Sudarso.

Tak hanya karungnya saja, banyak beberapa karung yang robek dan menyebabkan beras berceceran di jalan.

Banyak warga dan pengendara sekitar menyaksikan karung beras yang berhamburan dan truk trailler yang berhenti di bibir Jalan Yos Sudarso.

"Itu beras pada jatuh astagaa.. Itu beras mahal. Pak tolongin itu pak," kata salah seorang pengendara yang melintas di lokasi kejadian.

BERITA REKOMENDASI

Sopir dan kernet truk trailler tersebut terpantau kebingungan saat melihat ratusan karung beras bulog yang diangkutnya berhamburan ke jalan. Kejadian itu pun membuat pihak kepolisian turun tangan dan membantu memperlancar arus lalin yang kala itu macet total.

Tak hanya itu, warga sekaligus tukang ojek yang berada di lokasi mencoba mengangkut karung demi karung ke truk trailler tersebut.

"Saya gak tahu kenapa beras-beras itu bisa berhamburan jatuh ke jalan. Tapi saya lihat, truk trailler itu bawa ribuan karung beras tertutup terpal. Satu persatu jatuh, lama-lama jadi banyak," ujar Syukron (45) tukang ojek yang mangkal di sekitaran Jalan Yos Sudarso.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas