Wali Kota Depok Jadi Sopir Angkot
"Saya mencoba memberi contoh para sopir angkot untuk mematuhi aturan yang berlaku. Saya juga memberi contoh etika menjadi sopir angkot. Semoga ada hik
Editor: Adi Suhendi
TRIBUINNEWS.COM, JAKARTA - Wali Kota Depok, Nur Mahmudi Ismail membuat heboh Terminal Depok.
Wali Kota Depok yang masa jabatannya habis pada 22 Januari 2016 itu menjadi sopir angkot D 11 jurusan Depok - Pal, Selasa (19/1/2016).
Apakah usai jadi Wali Kota Depok, Nur Mahmudi ingin jadi sopir angkot atau menjadi pengusaha angkot?
"Enggak..enggak..saya jadi sopir angkot untuk menyosialisasikan peraturan berkendara bagi sopir angkot," katanya.
Menurut Nur Mahmudi, untuk menjadi sopir angkot itu harus mematuhi peraturan yang berlaku.
Di antaranya memiliki SIM A Umum, memiliki kartu anggota sopir angkot sesuai jurusan, dan mengenakan seragam.
"Saya mencoba memberi contoh para sopir angkot untuk mematuhi aturan yang berlaku. Saya juga memberi contoh etika menjadi sopir angkot. Semoga ada hikmahnya," ujarnya. (Dody Hasanuddin )
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.