Rumah Jessica di Sunter Sepi
Kediaman wanita yang pernah kuliah di Australia itu tampak terkunci dan tidak berpenghuni.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rumah Jessica Kumala Wongso (27) yang berada di komplek perumahan Graha Sunter Pratama di Jalan Selat Bangka Blok J1, Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Sabtu (30/1/2016) terlihat sepi.
Sebelumnya Jessica ditangkap aparat Subdit Jatanras Dit Krimum Polda Metro Jaya saat menginap di Hotel Neo Mangga Dua Square, di Jalan Gunung Sahari Raya, Pademangan, Jakarta Utara.
Kediaman wanita yang pernah kuliah di Australia itu tampak terkunci dan tidak berpenghuni.
Sementara Lampu penerangan yang berada di luar rumah pun terlihat masih dibiarkan menyala.
Sejumlah warga sekitar yang kebetulan melintas, tampak memperhatikan dengan seksama rumah Jessica yang terdiri dari dua lantai tersebut.
Mereka sepertinya penasaran dengan aktivitas sejumlah awak media yang mendatangi rumah tersebut.
Jessica ditangkap petugas kepolisian terkait tewasnya Wayan Mirna Salihin (27) beberapa waktu lalu.
Sebelumnya Wayan kehilangan nyawanya usai minum kopi di Kafe Olivier, Grand Indonesia, Jakarta Pusat.
Hasil penyelidikan, Wayan tewas setelah ditemukan sianida dalam kopi yang diminumnya tersebut.
Penulis: Junianto Hamonangan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.