Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

KRL Sempat Berhenti Agar Petugas Bisa Memburu PNS yang Raba Paha ABG

Korban yang berteriak langsung didatangi petugas pengamanan, KRL sempat berhenti beberapa saat untuk mencari pelaku

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in KRL Sempat Berhenti Agar Petugas Bisa Memburu PNS yang Raba Paha ABG
Kompas.com/ERICSSEN
Ilustrasi pelecehan. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) menangkap pelaku pelecehan.

Kronologi kejadian bermula sekitar pukul 19.30 WIB di KA 1854 relasi Jakarta Kota - Bogor.

Manager komunikasi PT KCJ Eva Chairunisa menceritakan, kejadian bermula saat korban berinisial GS (15 thn) sedang berdiri di kereta dan berdekatan dengan pelaku yang bernama JH alias Jalalludin (55 th ) warga Kawung Luwuk - Tegal Gundil kota Bogor.

Pada saat korban hendak turun di Stasiun Lenteng Agung, pelaku melakukan tindakan pelecehan dengan memegang bagian paha korban.

"Korban yang berteriak langsung didatangi petugas pengamanan, KRL sempat berhenti beberapa saat untuk mencari pelaku," ujar Eva kepada Tribunnews.com, Selasa (2/2/2016).

Eva memaparkan pelaku berprofesi sebagai pegawai negeri dan mengaku bekerja di kantor pajak Jakarta Utara tersebut langsung diamankan di Stasiun Lenteng Agung.

"Kasusnya saat ini telah diserahkan penanganannya ke Polsek Lenteng Agung," kata Eva

Berita Rekomendasi

PT KCJ mengimbau para pengguna jasa KRL untuk melaporkan kepada petugas apabila mengalami tindakan pelecehan dan melihat hal yang mencurigakan.

Seluruh tindakan kriminal yang terjadi di lingkungan Stasiun dan KRL akan diserahkan ke pihak kepolisian untuk selanjutnya diproses sesuai dengan hukum yang berlaku.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas