Wakil Ketua Umum PAN Belum Pastikan Dukungan untuk Ahok
Mulfachri mengatakan pihaknya masih memantau seluruh calon Gubernur DKI yang dianggap potensial.
Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) belum memutuskan calon gubernur yang diusung di Pilkada DKI.
Meskipun, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku telah berkomunikasi intensif dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.
"Kalau ketemu ketum kita enggak tau. Tapi kalau mendukung ya kita pastikan belum. Orang kita belum rapat apa apa kok. Klaim (Ahok)," kata Wakil Ketua Umum PAN Mulfachri Harahap di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (17/3/2016).
Mulfachri mengatakan pihaknya masih memantau seluruh calon Gubernur DKI yang dianggap potensial.
Ia menilai terlalu cepat bila PAN akan memutuskan calon yang akan diusung di Pilkada DKI Jakarta pada saat ini.
"Kami melihat semua nama yang muncul ke publik dan kami lihat mana yang punya kompotensi cukup untuk DKI. Yang kami tahu DKI yang begini besar dan kompleksitas beragam, diperlukan orang yang cukup punya kecakapan," ujarnya.
Mengenai Ahok, Mulfachri mengatakan seluruh calon berpeluang diusung PAN.
"Tapi bagaimana kita dukung orang dia daftar saja belum," katanya.
Wakil Ketua Komisi III DPR juga menegaskan belum ada pertemuan resmi antara Ahok dengan DPP PAN.
Ia menilai Ahok tidak bertemu secara resmi bila hanya berbicara dengan salah satu fungsionaris DPP PAN.
"Sehingga apapun yang dibicarakan Ahok dan fungsionaris itu tidaklah dapat dianggap sebagai sebuah langkah awal PAN memberikan dukungan ke yang bersangkutan," katanya.
Sedangkan pertemuan Ahok dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Mulfachri menilai hal tersebut bisa saja terjadi saat jamuan resmi kenegaraan.
"KArena Pak Ahok Gubernur DKI, Ketum juga ketua MPR juga diundang dan ketemu dan bicara satu dua hal, saya kira itu pembicaraan informal yang tidak mengikat kepada Ahok dan PAN," tuturnya.