Wanita Pengusaha Diculik Segerombolan Pria Saat Urus Bisnis di Tanjung Priok
Seorang pengusaha wanita, Puspita Widyasari (42) diculik segerombolan pria saat mengurus bisnisnya di Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (4/4/2016).
Editor: Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang wanita pengusaha, Puspita Widyasari (42) diculik segerombolan pria saat mengurus bisnisnya di Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (4/4/2016).
Sampai Kamis (7/4/2016), Puspita belum juga pulang.
Bahkan para penculik meminta uang tebusan Rp 620 juta.
Kakak korban, Wulan Anggraini, kemudian melaporkan kejadian itu ke Polda Metro Jaya, Kamis (7/4/2016) sore.
Laporannya diterima dengan nomor : LP/1646/IV/2016/PMJ/Ditreskrimum.
Terlapornya adalah seorang pria berinisial AA dan beberapa orang pria lainnya.
Dalam laporan itu, Wulan menceritakan adiknya pergi bersama beberapa rekan bisnisnya ke wilayah Tanjung Priok, Jakarta Utara untuk bertemu seseorang pada 4 April 2016.
Kemudian korban pergi ke sebuah kantor untuk bertemu seseorang, dan sejak itu korban tak pernah kembali lagi.
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Krishna Murti, membenarkan laporan tersebut.
"Iya sedang kami buru pelakunya sekarang," kata Krishna. (Theo Yonathan Simon Laturiuw )