Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sopir Taksi Ditemukan Tak Bernyawa Dalam Kendaraannya

Monang Irianto Sihombing (54), seorang sopir taksi ditemukan tewas di dalam mobil taksi berwarna biru di Loby LG pusat perbelanjaan Gandaria City, Keb

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Sopir Taksi Ditemukan Tak Bernyawa Dalam Kendaraannya
Wartakota/ Bintang Pradewo
Monang Irianto Sihombing (54), seorang supir taksi ditemukan tewas di dalam mobil taksi berwarna biru pada Loby LG pusat perbelanjaan Gandaria City, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (11/4/2016) siang. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Monang Irianto Sihombing (54), seorang sopir taksi ditemukan tewas di dalam mobil taksi berwarna biru di Loby LG pusat perbelanjaan Gandaria City, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (11/4/2016) siang.

Diduga korban meninggal dunia karena sakit.

Korban ditemukan tewas di pangakalan taksi biru biasa mencari penumpang.

Sebelum ditemukan tak bernyawa, Monang, sempat merebahkan tubuhnya di dalam mobil.

Karena cuaca yang sangat panas, dia sempat menyalakan Air Conditioner.

Kapolsek Kebayoran Lama, Kompol Agus Rizal mengatakan sopir taksi tersebut bernama Monang Irianto Sihombing.

Korban pertama kali ditemukan tak bernyawa sekira pukul 14.00 WIB.
"Telah diketemukan mayat laki-laki di dalam mobil taksi dengan Nomor Polisi B 1742 KTI dengan nomor punggung mobil LED 4082," kata Agus saat dihubungi, Senin (11/4/2016).

Berita Rekomendasi

Agus mengatakan bahwa taksi yang dikendarai korban masuk parkiran sekira pukul 13.07 WIB.

Tak lama kemudian, korban ditemukan tak bernyawa oleh rekannya.

"Posisi mesin mobil hidup dan AC menyala serta kaca mobil sebelah kanan terbuka sedikit," kata dia.

Saat ditemukan tak bernyawa, posisi korban tengah duduk di kursi.
Kemudian kepalanya menghadap ke arah kiri.

Rekan-rekan kerja korban yang melihat korban di luar mobil mencoba mengeluarkannya.

Pintu mobil dibuka paksa dan para saksi mata langsung melaporkan ke pihak keamanan.

"Laporan itu lalu diteruskan ke Polsek Kebayoran lama. Saat ini jenazah sudah dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati untuk dioutopsi," tutur dia. (Bintang Pradewo)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas