Penanganan Jebolnya Tanggul Pantai Mutiara Menunggu Datangnya Karung Pasir Dinas PU
Lurah Pluit mengatakan saat ini sedang menunggu datangnya karung pasir untuk menutup tanggul yang jebol.
Penulis: Robertus Rimawan
TRIBUNNEWS.COM - Lurah Pluit mengatakan saat ini sedang menunggu datangnya karung pasir untuk menutup tanggul yang jebol, Jumat (3/6/2016).
Karung pasir akan didatangkan dari Dinas PU dan segera dipasang di lokasi jebolnya tanggul di Pantai Mutiara, Pluit Jakarta Utara.
"Kami sedang menunggu datangnya karung pasir untuk menutup tanggul," ujar Purnomo Lurah Pluit seperti dikutip dari tayangan Breaking News Kompas TV.
Menurutnya ketinggian genangan air paling parah terjadi di depan Apartemen Pantai Mutiara di Blok C.
Asun ketua RT setempat menjelaskan genangan air terjadi mulai pukul 20.00 WIB.
Menurutnya ada beberapa warga yang mengungsi namun ada juga yang masih bertahan.
Selain Blok C ada beberapa blok yang dikabarkan tergenang air antara lain Blok R, S, T dan U.
Ketinggian air bervariasi antara 30 cm hingga 1 meter.
Postingan TMC Polda Metro Jaya
Sebelumnya dua mobil hampir tenggelam terlihat jelas dalam foto yang diunggah oleh akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, Jumat (3/6/2016) malam.
Melalui akun tersebut Polda Metro Jaya posting foto dan keterangan peristiwa.
Berikut tweetnya.
TWITTER/TMC POLDA METRO JAYA - Dua mobil hampir tenggelam terlihat dalam foto yang diposting akun resmi TMC Polda Metro Jaya, Jumat (3/6/2016).
"21:18 Akibat tanggul Pantai Mutiara jebol, sebagian wilayah di kawasan Pantai Mutiara tergenang air."
"21:19 Akibat tanggul Pantai Mutiara jebol, sebagian wilayah di kawasan Pantai Mutiara tergenang air @syaefull_amalia."
Pantai Mutiara terletak di kawasan Pluit Jakarta Utara.
Kontan kawasan di sekitar tergenang air.
Pada foto terlihat ada dua buah mobil yang hampir tenggelam, hanya terlihat kaca mobilnya.
Melihat foto tersebut memperlihatkan kalau genangan air sangat parah.(*)