Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jelang Mudik, 85 Bus Tidak Layak Jalan di Terminal Pulogadung

Kebanyakan dari bus yang tidak layak, mempunyai permasalahan di kaca depan yang pecah.

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Jelang Mudik, 85 Bus Tidak Layak Jalan di Terminal Pulogadung
TRIBUNNEWS.COM/AMRIYONO

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Amriyono Prakoso

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jelang arus mudik lebaran 2016, setidaknya 85 bus sudah dinyatakan tidak layak jalan di Terminal Pulogadung, Jakarta.

Petugas Dinas Perhubungan DKI Jakarta yang bertugas, Abimanyu mengatakan kebanyakan dari bus yang tidak layak, mempunyai permasalahan di kaca depan yang pecah.

"Kebanyakan memang kaca depan yang pecah, beberapa yang lain, rem tidak berfungsi dengan baik," ujarnya di Terminal Pulogadung, Jakarta, Minggu (26/6/2016).

Kendaraan bus yang tidak layak tersebut akan dikembalikan lagi perusahaan bus untuk diperbaiki dan dapat kembali mengangkut pemudik jika persyaratan tersebut sudah dipenuhi.

Abimanyu juga menjelaskan dalam pengecekan dilakukan secara menyeluruh untuk kenyamanan dan keselamatan penumpang saat mudik lebaran.

Pengecekan bus meliputi, lampu depan, lampun sein, rem, kondisi luar dan dalam badan bus, hingga ketersediaan kotak P3K.

Berita Rekomendasi

"Kalau hal-hal kecil, biasanya boleh jalan dengan syarat dan itu tidak terlalu bermasalah. Tapi kami harapkan, perusahaan bus tetap memenuhi standar yang sudah ditetapkan," tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas