Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Adili Ahok, Sri Bintang Pamungkas Diundang sebagai Majelis Hakim di Pengadilan Rakyat

Koordinator JALA Sunarto menekankan pengadilan rakyat bukanlah dagelan politik. Aktivis dan sejumlah tokoh diundang sebagai majelis hakim.

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Willem Jonata
zoom-in Adili Ahok, Sri Bintang Pamungkas Diundang sebagai Majelis Hakim di Pengadilan  Rakyat
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menanggapi hasil rapat komite gabungan tentang penghentian reklamasi Pulau G, Pantai Utara Jakarta, di Balai Kota DKI Jakarta, Jl. Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (30/6/2016). Menurutnya hasil rapat yang dipimpin Menteri Koordinator Kemaritiman, Rizal Ramli itu belum berbentuk sebuah peraturan yang wajib dipatuhi. TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eri Komar Sinaga

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengadilan rakyat untuk Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang digelar Jaringan Aksi Lawan Ahok (JALA) tak main-main.

Koordinator JALA Sunarto ditemui di Jalan Guntur, Setia Budi, Jakarta, Sabtu (16/7/2016), bahkan menekankan pengadilan rakyat bukanlah dagelan politik.

Sejumlah pakar mumpuni di bidangnya akan diundang dan menjadi majelis hakim.

Selain aktivis Sri Bintang Pamungkas, mereka sedang menjalin komunikasi dengan pakar hukum pidana Prof Romli Atmasasmita dan budayawan Betawi Ridwan Saidi serta pakar-pakar lainnya.

"Kita akan datangkan para korban penindasan kepempimpinan Ahok. Setelah kegiatan ini tentu kita panggil Gubernur Basuki atau Ahok. Ketika beliau tidak hadir, maka in absentia. Kita akan tetap putuskan. Nanti ada ketua majelis hakim vonis di hari H," terang Sunarto.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas