Petinggi Empat Partai Temani Ahok-Djarot Daftar di KPU DKI Jakarta
Ketua Umum Megawati Soekarnoputri terlihat berada di samping Djarot
Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tepat pukul 13.15WIB, pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Ahok-Djarot tiba di Kantor KPU DKI Jakarta.
Dengan pengawalan dari pemerintah provinsi dan juga kader dari empat partai yang mendukung pasangan yang berasal dari petahana itu, terlihat juga beberapa petinggi partai pendukung.
Dari PDI Perjuangan, Ketua Umum Megawati Soekarnoputri terlihat berada di samping Djarot saat memasuki halaman kantor KPU Jakarta.
Berturut-turut terlihat juga Ketua Fraksi NasDem di DPR, Viktor B Laiskodat, Ketua DPD Hanura DKI Jakarta Muhammad "Ongen" Sangadji, Ketua DPD Golkar DKI Jakarta, Fayakhun Andriadi dan juga beberapa pengurus partai lainnya.
Massa pendukung pasangan Ahok-Djarot yang tadinya berada di luar pagar kantor akhirnya menyesaki halaman dan terus bernyanyi saat pasangan itu datang.
Para pengurus dan juga tengah bertemu dengan Komisioner KPU DKI Jakarta untuk mendaftarkan Ahok-Djarot untuk bertarung di Pilkada DKI Jakarta 2017 mendatang.