Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapuspen TNI Ingatkan Prajurit Bersikap Netral dalam Pilkada

Kapuspen TNI menegaskan sosialisasi mengenai netralitas TNI didegungkan terus hingga ke prajurit di lapangan.

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Kapuspen TNI Ingatkan Prajurit Bersikap Netral dalam Pilkada
Srihandriatmo Malau/Tribunnews.com
Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Brigjen Wuryanto bertandang ke Redaksi Kompas TV, Jakarta, Rabu (26/10/2016). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Netralitas Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam Pilkada menjadi komitmen Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo kepada seluruh prajuritnya, khususnya Pilkada DKI Jakarta.

Menurut Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Brigjen Wuryanto, Panglima TNI sudah tegaskan jika ada prajurit yang terdapat tidak netral akan dikenakan sanksi terberat.

"Netralitas sudah menjadi komitmen Panglima TNI. Sudah diperintahkan jangan ada satu prajurit pun tidak netral. Jika ada ketahuan tidak netral, maka akan mendapatkan sanksi terberat," tegas Kapuspen TNI ketika bertandang ke Redaksi Kompas TV, Jakarta, Rabu (26/10/2016).

Untuk itu pula, Kapuspen TNI menegaskan sosialisasi mengenai netralitas TNI didegungkan terus hingga ke prajurit di lapangan.

"Ini sudah menjadi komitmennya Pimpinan TNI untuk netral di Pilkada," jelasnya.

Sebelumnya Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Jenderal TNI Gatot Nurmantyo memerintahkan anggota TNI menjaga netralitas selama Pilkada Serentak 2017 berlangsung. (*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas