Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Pelaku Kerusuhan dan Penjarahan di Penjaringan Buka Mulut Siapa Aktor di Balik Kejadian

"Mereka tersangka sudah sampaikan orang di balik mereka, nanti kita sampaikan, harap bersabar,"

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Pelaku Kerusuhan dan Penjarahan di Penjaringan Buka Mulut Siapa Aktor di Balik Kejadian
Tribunnews.com/Abdul Qodir
Sejumlah barang bukti dibawa petugas Polres Jakarta Utara saat olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di dua minimarket, Jalan Gedong Panjang, Penjaringan, Jakut, Sabtu (5/11/2016). Kedua minimarket tersebut sempat dirusak dan dijarah sekelompok orang pada Jumat (4/11/2016) malam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurmulia Rekso Purnomo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polisi belum mengetahui dalang di balik kerusuhan, penjarahan, dan pembakaran yang terjadi di Jalan Gedong Panjang, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu dini hari (5/11/2016).

Kabid Humas Polda Metro, Kombes Pol Awi Setiyono, 11 orang yang sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh Polisi sudah buka mulut.
Keterangan tersebut hingga kini masih didalami penyidik.

"Mereka tersangka sudah sampaikan orang di balik mereka, nanti kita sampaikan, harap bersabar," ujar Kombas Awi Setiyono kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Minggu (6/11/2016).

Kata dia, 15 orang yang diamankan Polisi termasuk 11 diantaranya yang kini ditetapkan sebagai tersangka, tidak ada satu pun yang bisa dikategorikan sebagai inisiator insiden Sabtu dini hari itu.

"Kebanyakan mereka (hanya) ikut-ikutan," ucapnya.

Namun, ia memastikan bahwa insiden di kawasan Penjaringan itu tidak berkaitan dengan aksi 4 November.

Berita Rekomendasi

Kabid Humas Polda Metro Jaya mengungkapkan peristiwa di Penjaringan murni kriminal.

Saat ini, selain mendalami bukti bukti yang ada untuk menjerat para tersangka, Polisi masih melakukan pengejaran terhadap 15 orang lainnya yang diduga terlibat aksi tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas