Jika Terpilih Jadi Gubernur Jakarta, Agus Targetkan Pertumbuhan Ekonomi 7,1 Persen
Salah satunya adalah lewat program dana bergulir sebesar Rp 50 juta per unit usaha.
Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jika terpilih menjadi gubernur Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono menargetkan pertumbuhan ekonomi di ibukota sebesar 7,1 persen selama lima tahun pemerintahan.
Dalam usaha peningkatan pertumbuhan perekonomian tersebut, Agus Yudhoyono akan fokus pada penyediaan lapangan pekerjaan.
Salah satunya adalah lewat program dana bergulir sebesar Rp 50 juta per unit usaha.
"Setelah saya hitung-hitung, dari program tersebut kita bisa meraih pertumbuhan ekonomi sebesar 7,1 persen per tahun. Itu berarti ada peningkatan 1,1 persen di tahun 2022 dari 2017," jelas Agus Yudhoyono di sela kunjungannya di Kembangan Utara, Jakarta Barat, Jumat (9/12/2016).
Ia menjelaskan akan menargetkan memberi pekerjaan pada 300 ribu orang yang berstatus pengangguran terbuka.
"Kalau peningkatan ekonomi tercapai otomatis pengangguran akan terpangkas juga," ucap Agus Yudhoyono.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.