Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bertemu Greenpeace, Agus Yudhoyono Lewatkan Kesempatan Diskusi soal Reklamasi

Agus Harimurti Yudhoyono melakukan pertemuan dengan lembaga swadaya masyarakat (LSM) Greenpeace Indonesia di Kebayoran Baru

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Sanusi
zoom-in Bertemu Greenpeace, Agus Yudhoyono Lewatkan Kesempatan Diskusi soal Reklamasi
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Sejumlah massa dari berbagai elemen melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Kemenko Maritim, Jakarta, Selasa (13/9/2016). Dalam aksinya mereka menolak proyek reklamasi Teluk Jakarta dan meminta pemerintah untuk bertindak tegas menghentikan seluruh proyek reklamasi Teluk Jakarta. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono melakukan pertemuan dengan lembaga swadaya masyarakat (LSM) Greenpeace Indonesia di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (14/12/2016).

Namun kedua belah pihak sama sekali tidak membicarakan soal isu reklamasi di Jakarta.

Padahal sebagai LSM yang bergerak di lingkungan hidup, Greenpeace Indonesia dikenal santer menolak kebijakan yang populer di masa pemerintahan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Saat ditanya awak media usai pertemuan tertutup kedua belah pihak selama sekitar 1,5 jam, Agus Yudhoyono hanya menjawab sangat singkat.

"Tidak ada pembicaraan soal itu," tegas Agus Yudhoyono.

Sementara pihak Greenpeace Indonesia menyatakan usahanya untuk menekan kandidat calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta untuk peduli soal polusi udara di ibukota yang kian hari makin mengkhawatirkan.

"Fokus kami saat ini memang menekan peserta Pilkada Jakarta untuk menyuarakan kepedulian pada polusi udara di Jakarta. Tidak hanya pada Agus Yudhoyono, kami juga hanya tekankan soal itu pada kandidat lain," jelas Kepala Greenpeace Indonesia, Leonard Simanjuntak.

Berita Rekomendasi

Greenpeace Indonesia menilai isu lingkungan hidup kurang disuarakan dalam kampanye Pilkada Jakarta sejak November 2016 lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas