Perampokan Sadis di Pulogadung, Enam Orang Tewas Disekap di Kamar Mandi
Di rumah itu, petugas menemukan korban dimasukkan ke dalam satu kamar mandi ukuran 1,5 m X 1,5 m dan posisi terkunci dari luar.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perampokan sadis terjadi di sebuah rumah di Jalan Pulomas Utara Nomor 7A, Kayuputih, Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (27/12/2016) pagi.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono, mengonfirmasi insiden perampokan disertai dengan pembunuhan tersebut.
Aparat kepolisian mengetahui hal itu setelah, Sheila Putri, yang merupakan saksi atas kejadian itu melaporkannya ke Pospol Kayuputih, Selasa sekitar pukul 09.25 WIB.
Baca: Sopir Mobil Minimarket Rekayasa Perampokan Rp 140 Juta
Kemudian piket reserse kriminal dan fungsi segera merapat ke lokasi.
Di rumah itu, petugas menemukan korban dimasukkan ke dalam satu kamar mandi ukuran 1,5 m X 1,5 m dan posisi terkunci dari luar.
Setelah pintu kamar mandi dibuka ternyata enam orang sudah berada dalam kondisi meninggal dunia dan lima orang masih hidup dan rawat di rumah sakit.
"Para korban meninggal diduga akibat kehabisan oksigen," ujar Argo, kepada wartawan, Selasa (27/12/2016).
Adapun berikut identitas korban :
Korban meninggal : Dodi Triono (59), Diona Arika Andra Putri (16), Dianita Gemma Dzalfayla (9), Amel
Yanto, dan Tasrok (40).
Korban yang masih hidup : Emi (41), Zanette Kslila Azaria (13), Santi (22), Fitriani (23), Windy (23).