Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sebelum Mencoblos, Anies Salat Subuh Berjamaah, Salawatan, dan Mengaji

Mengenakan baju muslim lengan panjang, Anies salat subuh bersama ratusan jemaah di Masjid Al-Hikmah, Jalan Lebak Bulus IV, RT 8/4, Cilandak Barat.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Sebelum Mencoblos, Anies Salat Subuh Berjamaah, Salawatan, dan Mengaji
Tribunnews.com/Taufik Ismail
Aktivitas Anies Baswedan. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon gubernur Jakarta Anies Baswedan menunaikan salat Subuh berjamaah terlebih dahulu sebelum memberikan hak pilihnya dalam Pilkada DKI 2017, Rabu (15/2/2017)‎.

Mengenakan baju muslim lengan panjang, Anies solat subuh bersama ratusan jemaah di Masjid Al-Hikmah, Jalan Lebak Bulus IV, RT 8/4, Cilandak Barat.

Usai Salat Anies kemudian menggelar penga‎jian dan Salawatan hingga pukul 06.30 wib. Pantauan Tribunnews Anies tampak duduk di barisan paling depan.

‎Usai pengajian dan Salawat, Anies kemudian mendapatkan doa dari masyarakat. ‎Mereka berharap Anies dapat menuai hasil positif dalam Pilkada DKI.

"Semoga pak Anies menang," ujar salah seorang jemaah.

Usai solat subuh dan pengajian Anies direncanakan kembali ke kediamannya, sebelum menuju TPS 28 yang hanya berjarak 200 meter. Bersama empat anggota keluarga, Anies berencana mencoblos di TPS yang berada di tengah jalan tersebut.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas