Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kesal Dimana-mana Banjir, Pengendara Motor Paksa Melintasi Tol Pulomas

Sejumlah pemotor ini pun dengan leluasa melintas di tol, baik itu menuju Kelapa Gading, Sunter, Pluit, maupun ke Bandara Soekarno Hatta (Soetta).

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kesal Dimana-mana Banjir, Pengendara Motor Paksa Melintasi Tol Pulomas
WARTA KOTA/PANJI BASKHARA RAMADHAN
Sejumlah pengendara terlihat bebas berkendara, ada yang ke Kawasan Sunter, Kelapa Gading, Tanjung Priok, Pluit, hingga pemotor melaju kencang di tol tersebut menuju Bandara Soetta. 

Laporan Wartawan Warta Kota Panji Baskhara Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Mengeluh hingga stres akan banyaknya jalan tidak bisa dilintasi akibat tertutup banjir dan genangan air, sudah membuat sejumlah pemotor pun nekat untuk berbondong-bondong masuk ke area Pintu Tol Pulomas, Kecamatan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Selasa (21/2/2017).

Sejumlah pemotor ini pun dengan leluasa melintas di tol, baik itu menuju Kelapa Gading, Sunter, Pluit, maupun ke Bandara Soekarno Hatta (Soetta).

"Genangan melulu! Banjir lagi! Sudah! Jikalau begini mendingan arahin pengendara motor ke tol saja pak. Ayo semua lah. Mendingan ke Tol aja melintasnya. Ribet kena genangan dan kena macet," ketus salah seorang pengendara yang sebelumnya kesal akibat jalan dialihkan oleh salah seorang anggota polisi lalu lintas.

Ucapan pengendara motor pria itu, membuat sejumlah pemotor lainnya menyetujui usulan itu.

Sempat dilarang anggota kepolisian, tapi para pemotor melawan dan memaksa masuk ke pintu masuk Tol Pulomas.

"Nah lengang begini mah mas. Lewat tol kan! Daripada lewatin genangan, kena macet pula! Haduh pusing," celetuk seorang pengendara ke Wartawan Warta Kota (Tribunnews.com Network) saat itu.

Berita Rekomendasi

Tampak selama perjalanan di tol dalam kota atau Tol Cawang-Pluit.

Sejumlah pengendara saat itu terlihat bebas berkendara, ada yang ke Kawasan Sunter, Kelapa Gading, Tanjung Priok, Pluit, hingga pemotor melaju kencang di tol tersebut menuju Bandara Soetta.

Terlihat pemotor melajukan kendaraannya itu dengan kecepatan cukup tinggi, yakni sekitar 40-60 kilometer per-jam. Sementara pemotor lainnya melaju dengan kecepatan rendah di jalur kiri, sekitar 40 kilometer per-jam. (BAS).

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas