Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anies Blusukan Dulu Sebelum Kampanye di Rawasari

Cagub nomor urut tiga tersebut kemudian meninjau musola warga yang masih dibangun.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Anies Blusukan Dulu Sebelum Kampanye di Rawasari
Taufik Ismail/Tribunnews.com
Anies 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon gubernur Jakarta Anies Baswedan blusukan terlebih dahulu di pemukiman padat penduduk Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Selasa siang, (21/3/2017).

Mengenakan kemeja putih, Anies menyapa warga Rawasari yang sudah menunggu di depan rumahnya.

Cagub pasangan Sandiaga Uno tersebut kemudian menyusuri gang kecil dan menyapa sejumlah anak yang sedang bermain. "Nanti cita-citanya apa? " tanya Anies.

Cagub nomor urut tiga tersebut kemudian meninjau musola warga yang masih dibangun.

Salah seorang warga bernama Ade berharap tanah tempat musola tersebut berdiri dapat dihibahkan kepada warga.

"Ini tanahnya punya Pemda, kami berharap nanti bisa dihibahkan pak," kata Ade.

Usai bluskan Anies kemudian menuju tenda yang berada di tengah pemukiman penduduk.

BERITA REKOMENDASI

Anies kemudian menyampaikan sejumlah program yang ia rancang bersama pasangannya Sandiaga Uno.

Program disampaikan yakni pengendalian harga bahan pokok, perluasan lapangan pekerjaan melalui program kewirausahaan, dan peningkatan kualitas serta mutu pendidikan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas