JFFF Fasilitasi Desainer Muda Indonesia Berkarir di Industri Mode Tanah Air
JFFF kembali bekerjasama dengan perkumpulan Cita Tenun Indonesia (CTI) untuk keempat kalinya mempersembahkan Next Young Promising Designers
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mendorong peluang pada industri mode Indonesia, Jakarta Fashion & Food Festival (JFFF) kembali bekerjasama dengan perkumpulan Cita Tenun Indonesia (CTI) untuk keempat kalinya mempersembahkan Next Young Promising Designers “Embracing Hand Woven The Indonesian Heritage”.
Registrasi peserta sudah berjalan sejak 10 Januari - 13 Maret 2017, dilanjutkan dengan babak Penyisihan pada 14 Maret 2017 dan Semi Final pada 17 Maret 2017.
Setelah melalui Grand Final, para pemenang diumumkan saat opening fashion show Fashion Festival JFFF 2017.
Sesuai dengan tema, para peserta pria maupun wanita usia 21-35 tahun yang mendaftar diharuskan membuat sketsa dan rancangan kreasi menggunakan bahan dasar kain tenun Nusantara.
Mereka diharuskan menghasilkan satu konsep busana ready to wear yang diterjemahkan ke dalam enam sketsa desain untuk wanita Asia dalam bentuk busana ready-to-wear yang dapat digunakan dalam berbagai kesempatan.
Kompetisi ini bertujuan menjadi salah satu wadah bagi para desainer muda Indonesia yang baru akan memulai kariernya dalam industri mode.
Melalui ajang ini diharapkan para generasi muda terpacu memberikan apresiasi pada kain Nusantara, untuk diimplementasikan dan berkreasi dengan mengedepankan warisan budaya Nusantara dan menghasilkan produk berkualitas internasional.
Grand Final:
9 April 2017 | pk. 13.00 WIB | The Atrium Mal Kelapa Gading 3
Winners Announcement:
18 April 2017 | Ballroom Harris Hotel & Conventions Kelapa Gading