Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anies Naik Helikopter Pinjaman Erwin Aksa karena Tak Ingin Terlambat Bertemu Ahok

Anies menyatakan, ia menghormati waktu yang disediakan Ahok. Kamis lalu, agenda Ahok cukup padat sehingga ia hanya menyediakan waktu pukul 07.45 WIB.

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Anies Naik Helikopter Pinjaman Erwin Aksa karena Tak Ingin Terlambat Bertemu Ahok
Tribunnews/JEPRIMA
Cagub DKI Jakarta Anies Baswedan saat ditemui di DPP Partai Perindo, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (20/4/2017). Partai Perindo menggelar syukuran keunggulan Anies-Sandi dari Ahok-Djarot, dalam hitung cepat semua lembaga survei terkait Pilkada DKI Jakarta putaran kedua. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan naik helikopter untuk menemui Gubernur petahana DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Balaikota, Kamis (20/4/2017) pagi.

Anies mengaku heli tersebut milik pengusaha Erwin Aksa yang dipinjamkan kepadanya.

Anies menyatakan, ia menghormati waktu yang disediakan Ahok. Hari Kamis lalu, agenda Ahok cukup padat sehingga ia hanya menyediakan waktu pukul 07.45 WIB.

Anies menyatakan dirinya tak mau terlambat, karena pukul 08.15 WIB Ahok sudah harus meninggalkan Balaikota untuk mengikuti sidang di pengadilan.

"Sehingga Pak Erwin Aksa meminjamkan helikopter milik perusahaannya agar (Pak Anies) tetap bisa menemui Pak Basuki sesuai waktu yang disediakan beliau," kata wakil ketua tim media Anies-Sandi, Naufal Firman Yusak, Jumat (21/4/2017).

Anies menyatakan, mesti telah menggunakan helikopter, ia tiba di Balaikota pukul 07.44 WIB atau kurang satu menit dari waktu yang disediakan Ahok.

"Yang terpenting, pertemuan dengan Pak Basuki tidak terlambat di (waktu) yang amat sempit itu," kata ujar Naufal.

Berita Rekomendasi

Tidak disebutkan di mana lokasi Anies turun dari helikopter.

Namun pada Kamis pagi itu, Anies memasuki pelataran Balaikota DKI menggunakan mobil Toyoya Alphard warna putih.

Agenda lain Anies pada Kamis pagi itu adalah bertemu Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) di rumah jabatan wapres di Menteng, Jakarta Pusat.

Ahok mengakui, Erwin Aksa yang juga keponakan Wakil Presiden Jusuf Kalla, menelepon dirinya untuk mengatur pertemuan dengan Anies Baswedan.

Erwin menelepon Ahok pada Rabu (19/4/2017) malam atau setelah hasil hitung cepat menunjukkan Anies mengalahkan Ahok pada pilkada DKI 2017.

Awalnya, Erwin Aksa minta pertemuan dilakukan Rabu malam. Namun, pada malam itu, Ahok berkeliling menemui ketua-ketua partai pendukungnya.

Ahok mengaku khawatir tak bisa menemui Anies pada malam itu.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas