Siswa di Jakarta Jagoan Matematika Gratis Masuk Ancol Setahun Penuh
Sebanyak 32 siswa mendapatkan kesempatan berlibur gratis di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, selama satu tahun.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak 32 siswa mendapatkan kesempatan berlibur gratis di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, selama satu tahun.
Hal itu lantaran prestasi pendidikan yang dicapai oleh 32 orang tersebut.
General Manager Dunia Fantasi, John Ramos Butarbutar mengatakan bahwa 32 orang tersebut merupakan siswa-siswi asal Jakarta yang menjadi pemenang Kompetisi Matematika Nalaria Realistik se-Indonesia pada Sabtu, 13 Mei 2017 di Dunia Fantasi Ancol.
Sebanyak 32 pemenang kompetisi yang diikuti oleh ribuan siswa dari tingkat SD sampai SMA tersebut diganjar dengan Kartu Prestasi Ancol yang dapat digunakan untuk rekreasi di Ancol Taman Impian, Atlantis Water Adventure, Ocean Dream Samudera dan Dunia Fantasi secara gratis.
"Kami berikan kartu prestasi. Kartu prestasi itu free masuk ke Ancol, free masuk ke Dufan, ke Seaworld selama satu tahun," kata John saat ditemui KompasTravel di area Treasureland Dunia Fantasi, Jakarta, Sabtu (13/5/2017).
Ia mengatakan 32 siswa tersebut bisa menikmati permainan secara gratis dengan kartu prestasi. Dengan apresiasi tersebut, ia berharap siswa-siswa tersebut bisa merasa terhibur.
Apresiasi ini memberikan semangat anak-anak supaya giat belajar dan pendidikan semakin maju, semakin hebat berpikir, attidude, dan berkarya," jelasnya.
Ke depannya, pihak Ancol akan bisa memberikan kesempatan memberikan kartu prestsi tersebut secara luas. John mengatakan saat ini masih berfokus di sekitar Jakarta.
Kompetisi Matematika Nalaria Realistik se-Indonesia merupakan kompetisi yang dilaksanakan oleh salah satu lembaga pendidikan yaitu Klinik Pendidikan MIPA.
Kompetisi ini telah berlangsung sejak 2006 dan telah banyak menghasilkan pemenang medali emas, perak dan perunggu di ajang Olimpiade Sains Nasional maupun kompetisi matematika internasional.
(Wahyu Adityo Prodjo/kompas.com)