Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jenguk Ahok, Kuasa Hukum Fokus Siapkan Memori Banding

"Hari ini (kota menemui Pak Ahok), memang kita sudah menjadwalkan sudah lama ya, untuk membesuk Pak Basuki,"

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Jenguk Ahok, Kuasa Hukum Fokus Siapkan Memori Banding
TRIBUNNEWS.COM/Amriyono Prakoso
Sirra Prayuna. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim kuasa hukum mengaku sudah mengagendakan menjenguk Gubernur non-aktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.

"Hari ini (kota menemui Pak Ahok), memang kita sudah menjadwalkan sudah lama ya, untuk membesuk Pak Basuki," ujar kuasa hukum Ahok, Sirra Prauna, di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Selasa (16/5/2017).

Ia pun menjelaskan alasan tim kuasa hukum menjadwalkan menemui Ahok yang kini menjalani masa hukuman 2 tahun penjara atas kasus penistaan agama.

Baca: Hindari Penyusup Saat Aksi di Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Begini Cara Unik Pendukung Ahok

Sirra juga menyebut ia bersama koleganya sebagai tim kuasa hukum Ahok fokus pada memori banding yang akan diajukan kepada Pengadilan Tinggi DKI.

"Kenapa kita menjadwalkan (untuk membesuk Pak Basuki)? karena kita memang fokus mengerjakan memori banding ini," jelasnya.

Berita Rekomendasi

Pengajuan memori banding itu ia anggap penting karena merupakan landasan Ahok dalam mengupayakan perlawanan terhadap hukum yang diputuskan Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

"Memori banding ini penting menjadi landasan berpijak kita di dalam upaya perlawanan hukum atas putusan PN Jakarta Utara," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas