Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Keluarga Polisi Korban Bom Histeris, 'Topan, Topan Anakku'

Bripda Topan Al Agung yang menjadi salah satu korban bom Kampung Melayu kini telah dibawa ke Rumah Sakit Premier Jatinegara.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Keluarga Polisi Korban Bom Histeris, 'Topan, Topan Anakku'
IST
Foto yang didapatkan redaksi Tribunnews.com yang menunjukkan satu di antara dua titik ledakan di Kampung Melayu, Jakarta Timur, Rabu (24/5/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Bripda Topan Al Agung yang menjadi salah satu korban bom Kampung Melayu kini telah dibawa ke Rumah Sakit Premier Jatinegara.

Namun beberapa waktu lalu Wakapolri Komjen Syafrudin menyatakan bahkan Bripda Topan menjadi salah satu korban yang meninggal dunia akibat ledakan bom Kampung Melayu.

Beberapa saat lalu sekitar pukul 23.30 wib keluarga korban Bripda Topan mendatangi Rumah Sakit Premier Jatinegara.

Sejumlah anggota keluarga yang datang nampak menangis dan histeris setelah keluar dari sebuah mobil.

Wanita dengan mengunakan pakaian hitam serta memakai jilbab tersebut diperkirakan sebagai ibunda Bripka Topan.

Saat ia keluar dari mobil dan menuju kedalam Rumah Sakit nampak wanita tersebut menangis serta menyebut nama Topan.

"Topan,Topan, anakku," katanya seraya menangis lalu menuju kedalam rumah sakit, Rabu (25/5/2017).

Berita Rekomendasi

Tak berselang lama satu buah mobil dari RS Polri tiba di lokasi dan masuk kedalam rumah sakit.

Sebelumnya Wakapolri menyatakan terdapat lima anggota Polri yang mengalami luka dan salah satunya meninggal dunia. Sementara itu aparat kepolisian masih berjaga jaga di depan Rumah Sakit Premier Jatinegara. (Joko Supriyanto)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas