Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Yasonna Ceritakan Kondisi Korban Bom Kampung Melayu Bripda Yogi

Yasonna mengatakan mata sebelah kiri Bripda Yogi mengalami kebutaan bila tidak ada keajaiban.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Yasonna Ceritakan Kondisi Korban Bom Kampung Melayu Bripda Yogi
Ferdinand Waskita/Tribunnews.com
Yasonna H Laoly 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly sempat menjenguk Bripda Yogi Aryo, anggota kepolisian korban bom Kampung Melayu.

Bripda Yogi dirawat di RS Premier Jatinegara.

Yasonna menceritakan kondisi Bripda Yogi. "Coba lah, kemarin saya berkunjung kepada salah satu korban polisi.

Kebetulan Bripda Yogi, ayah dan ibunya pegawai Kementerian Hukum dan HAM," kata Yasonna di Gedung DPR, Jakarta, Senin (29/5/2017).

Yasonna mengatakan mata sebelah kiri Bripda Yogi mengalami kebutaan bila tidak ada keajaiban.

Sedangkan, mata sebelah kanan akan berfungsi 70 persen jika sembuh.

"Jadi enggak bisa dibayangkelan. Dia dalam melakukan tugas, nggak ada ikut apa, hanya datang. Ini kan menyedihkan sekali. Itu pecahan bom semua.

BERITA REKOMENDASI

Kakinya sebelah kiri kena pecahan-pecahan," kata Yasonna.

Sebelumnya, Menteri Hukum dan Ham Yasonna Laoly menjenguk Bripda Yogi Aryo, salah satu anggota kepolisian yang menjadi korban bom bunuh diri yang meledak di Terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur, Rabu (24/5/2017) lalu.

Mengenakan kopi koboi berwarna coklat, Yasonna langsung naik ke kamar tempat Yogi dirawat. Tidak sampai 10 menit kemudian dirinya turun dan memberikan keterangan kepada wartawan.

Menurutnya, Bripda Yogi adalah anak dari pegawai Kemenkumham.

"Saya ingin menyampaikan rasa duka atas peristiwa ini. Saya melihat kondisinya cukup mengenaskan, sekujur tubuhnya banyak bekas serpihan serpihan bom yang paling parah itu mata sebelah kiri," kata Yasonna di RS Premier Jatinegara, Minggu (28/5/2017).


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas