Ini Kondisi Terakhir Wanita Telanjang yang Hebohkan Jakarta
Sehingga aparat kepolisian harus mendalami dengan memasukannya ke Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolres Metro Jakarta Barat, Komisaris Besar Polisi Roycke Harry Langie menduga VM (26), wanita nyaris telanjang yang membuat heboh media sosial, VM (26) mengalami gangguan mental atau bisa dibilang stres.
Sehingga aparat kepolisian harus mendalami dengan memasukannya ke Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur.
Keterangan tentang kondisi metal VM didapatkan penyidik dari keluarga wanita bertato itu.
"Ini kan stres, kami harus minta keterangan dari dokter. Karena dia juga masih dalam pengobatan rumah sakit Omni. Itu dari keterangan tante dan keluarganya. Ya dia stres, ada pengobatan, itu sudah tiga tahun lalu," kata Roycke, Kamis (8/6/2017).
Baca: Ini yang Dirasakan Sopir Taksi Saat Melihat Penumpangnya Wanita Telanjang
Dia mengatakan penyidik membawa VM ke Rumah Sakit Polri untuk memastikan hal tersebut.
Maka dari itu, Roycke berkata bahwa mereka hingga kini masih menunggu hasil dari RS Polri.
"Sehingga, kami harus pastikan. Karena kami di kepolisian juga punya kedokteran masalah tentang kejiwaan. Kami harus lakukan pemeriksaan itu," ucapnya.
Dirinya sendiri menduga kalau hasil pemeriksaan akan keluar sekitar seminggu sampai dua minggu ke depan.
Sementara itu, VM sempat gelisah ketika dibawa pertama kali ke Rumah Sakit Polri.
Namun, kondisi VM sudah mulai membaik dan tenang saat diwawancarai psikiater dan dokter di RS Polri Kramatjati.
Kepala Bidang Pelayanan Medik dan Keperawatan Rumah Sakit Polri, Kramatjati, Jakarta Timur, dr.Yayok Witarto berkata kalaau kondisi yang bersangkutan kini sudah lebih tenang.
"Namun sekarang yang bersangkutan sudah relatif tenang. Dan kita akan observasi lanjut untuk perkembangannya," ungkapnya.
Begitu pula seperti yang dikatakan dr Henny Riana.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.