Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dulu Distafkan Ahok, Kini Dilantik Djarot Jadi "Staf Terhormat", Termasuk Lasro Marbun

Lasro dan Ika dilantik Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menjadi Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP).

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Dulu Distafkan Ahok, Kini Dilantik Djarot Jadi
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Lasro Marbun. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terdapat wajah-wajah lama yang pernah distafkan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dalam acara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan pejabat DKI Jakarta, Kamis (13/7/2017).

Mereka adalah mantan Kepala Inspektorat Lasro Marbun dan mantan Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (dulu Dinas Perumahan dan Gedung Pemda) Ika Lestari Aji.

Lasro dan Ika dilantik Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menjadi Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP).

"Pak Lasro itu pakar banyak hal jadi untuk mengoptimalkan peran Pak Lasro (ditempatkan) di TGUPP terutama soal kajian hukum," ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta, Agus Suradika, di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Kamis (13/7/2017).

Baca: Dulu Dicopot Ahok, Lasro Marbun Kini Diterima Djarot

Agus mengatakan Ika juga dilantik menjadi anggota TGUPP di bidang perumahan.

Adapun Taufik Yudi Mulyanto juga dilantik menjadi anggota TGUPP bidang pendidikan.

Berita Rekomendasi

Agus mengatakan total anggota TGUPP sebanyak 15 orang. Mereka tidak memiliki jabatan dan masih sebagai staf namun "staf terhormat" karena merupakan tim gubernur.

"Sebelumnya mereka staf. Sekarang juga staf tapi staf yang termulia he-he. Itu gurauan teman-teman," ujar Agus.

Adapun Lasro pernah dicopot Ahok karena diduga memiliki kaitan dengan kasus pengadaan uninterruptible power supply (UPS) yang dulu bergulir.

Ahok tidak ingin ada pejabat yang terlibat kasus anggaran siluman.

Baca: Djarot: Wali Kota Jakarta Utara Dirotasi Karena Terlalu Baik

Setelah dipecat dari jabatannya, Lasro sempat menjadi staf selama beberapa bulan. Kemudian dia pindah tugas di Provinsi Sumatra Utara dan menjabat sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Humbang Hasudutan.

Setelah satu tahun, Lasro kembali ke Pemprov DKI Jakarta.

Ika Lestari Aji juga pernah distafkan oleh Ahok. Dulu Ika pernah dimarahi Ahok terkait pembelian lahan Cengkareng Barat. Anak buah Ika diduga bermain anggaran dalam pembelian lahan seluas 4,6 hektar itu.

Penulis: Jessi Carina
Berita ini tayang di Kompas.com dengan judul: Dulu Distafkan Ahok, Kini Dilantik Djarot Jadi "Staf Terhormat"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas