Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Siswa Korban Ledakan sudah Diperingatkan Jangan Beli Balon di Sekolah

in Indriyani (16) terbaring lemas di ranjang ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) RS Mulya, Tangerang, Rabu (19/7/2017).

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Siswa Korban Ledakan sudah Diperingatkan Jangan Beli Balon di Sekolah
Warta Kota
Insiden ledakan tukang balon 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Iin Indriyani (16) terbaring lemas di ranjang ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) RS Mulya, Tangerang, Rabu (19/7/2017).

Sebagian badannya melepuh, terutama dua kakinya dipenuhi luka berwarna merah karena tekena ledakan gas di SMK Bina Insani, Kelurahan Nerogtog, Kecamatan Pinang, Tangerang pada Rabu (19/7/2017) pagi.

Ayahnya, Didi Suwandi (45), setia menjaga puteri sulungnya di sampingnya. Dia mengatakan jika sebetulnya sudah memperingatkan anaknya untuk tidak beli balon gas di sekolah.

"Mangkanya sejak kemarin balon sudah dibeli, biar enggak beli di sekolah. Saat saya antar Iin ke Sekolah, saya liat ternyata ada dua tukang balon, saya bilang jangan beli apalagi dekat-dekat, karena berbahaya," kata Didi di RS Mulya Tangerang, Rabu (19/7/2017).

Balon-balon tersebut merupakan bagian dari atribut yang akan digunakan untuk keperluan mos di SMK Bina Insani.

Didi mengaku kaget saat diberi kabar oleh istrinya, Elianti (41) jika anaknya menjadi korban ledakan gas.

"Ternyata dia ini sedang antar temannya saja yang belum beli balon," kata Didi.

BERITA TERKAIT

Iin saat ini berada di RS Mulya untuk menjalani perawatan, selain Iin, ada 17 orang lain yang juga dilarikan ke rumah sakit, hingga saat ini, 9 orang di antaranya saat ini telah diperbolehkan pulang.

Diketahui, ledakan terjadi di dekat sekolah Bina Insani, Cipondoh, Tangerang, Banten, Rabu (19/7/2017).

Akibat peristiwa tersebut, banyak anak sekolah yang mengalami luka-luka. Hal itu diungkapkan langsung oleh Kapolsek Cipondoh Kompol Bayu Suseno.

"Yang meledak itu tabung pengisi balon," ujar Bayu di Tangerang, Rabu (19/7/2017).

Sejumlah korban luka-luka dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

"Korban dibawa ke RS Usada Insani dan RS Mulya," kata dia. 

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas