Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Napak Tilas Proklamasi di Gedung Joeang 45

Kegiatan Napak Tilas Proklamasi yang dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kegiatan Napak Tilas Proklamasi yang dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat di Gedung Joeang 45, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (16/8/2017).

Acara itu dihadiri oleh mantan Wakil Presiden RI Try Sutrisno. Masyarakat juga turut terlibat.

Mereka datang dari berbagai kalangan, misalnya kelompok seni dan budaya serta para veteran. Ada pula yang mengenakan seragam pramuka, marching band, serta pasukan pengibar bendera.

Rombongan pawai napak tilas tersebut berjalan dari Gedung Joeang 45, menuju Gedung Museum Perumusan Naskah Proklamasi yang terletak di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.

Setelah itu dilanjutkan ke Rumah Proklamasi di Jalan Pegangsaan Timur, Jakarta Pusat.(*)

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas