Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Misteri Pistol yang Tewaskan Pegawai BNN, Polisi: Belum Bisa Ditemukan Tapi Ada Petunjuk

"Senjata belum bisa ditemukan, tapi ada petunjuk. Jenisnya juga belum ketahuan apakah rakitan atau bukan," kata Bimantoro, Rabu (6/9/2017).

Editor: Ferdinand Waskita
zoom-in Misteri Pistol yang Tewaskan Pegawai BNN, Polisi: Belum Bisa Ditemukan Tapi Ada Petunjuk
Kolase TribunWow
Indria Kameswari 

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Polisi belum dapat menyimpulkan terkait kepemilikan senjata api yang digunakan tersangka AM saat membunuh Indria Kameswari (38), petugas Balai Diklat Badan Narkotika Nasional (BNN) Lido, Bogor, Jawa Barat.

Kepala Satuan Reskrim Polres Bogor Ajun Komisaris Bimantoro mengatakan, sejauh ini polisi masih menelusuri keberadaan senjata api tersebut yang diduga disembunyikan oleh tersangka.

"Senjata belum bisa ditemukan, tapi ada petunjuk. Jenisnya juga belum ketahuan apakah rakitan atau bukan," kata Bimantoro, Rabu (6/9/2017).

Baca: Ini Tiga Keterangan Soal Pistol yang Diduga Tewaskan Pegawai BNN Cantik

Bimantoro menjelaskan, polisi telah memeriksa lebih dari lima saksi termasuk meminta keterangan dari anak korban dan tersangka.

Sambungnya, tersangka juga dinilai tidak kooperatif dalam memberikan keterangan.

Hal itu, kata dia, justru akan memberatkannya.

Berita Rekomendasi

"Kita akan ambil tes urin apakah tersangka mengkonsumsi narkoba atau tidak, termasuk memeriksa kejiwaannya. Karena tersangka dalam memberikan keterangan tidak konsisten," ungkapnya.

Baca: Mabes Polri Sarankan Mediasi Wadirtipidkor dengan Novel Baswedan di Dewan Pers

Lanjut dia, dari hasil pemeriksaan sementara, motif pembunuhan itu dilatarbelakangi karena pertengkaran keluarga.

"Untuk pasalnya kita kenakan pasal pembunuhan dan berencana," tutur dia.

Sebelumnya, AM ditangkap oleh petugas gabungan saat bersembunyi di Batam, Kepulauan Riau, pada Minggu (3/9/2017) malam.

AM merupakan suami korban yang sempat menghilang setelah korban ditemukan tewas di rumah kontrakannya, di Perumahan River Valley, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor. (RAMDHAN TRIYADI BEMPAH)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Polisi Belum Temukan Senjata Api Pembunuhan Pegawai BNN

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas