Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Di Jakarta Ternyata Masih Ada Sawah, Tidak Percaya? Ini Buktinya

"Untuk Kelurahan Marunda luasnya 25 hektar dan Kelurahan Rorotan sisanya (283 hektar)," ungkap Insani.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Di Jakarta Ternyata Masih Ada Sawah, Tidak Percaya? Ini Buktinya
Warta Kota
Sawah di Kampung Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, sedikit dari petak sawah yang tersisa di Jakarta. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jakarta dikenal sebagai kota pada penduduk.

Nyaris setiap lahan di Jakarta dijadikan pemukiman dan gedung pencakar langit.

Namun siapa sangka di ibu kota Jakarta masih ada sawah.

Tak percaya?

Nah, Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Utara memastikan bahwa sedikitnya 2 hektar sawah di Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara akan siap dipanen pada minggu depan.

"Diperkirakan minggu depan 2 hektar sawah di Kelurahan Rorotan sudah siap panen. Untuk 1 hektarnya diperkirakan menghasilkan 6 ton padi," ungkap Kepala Sudin KPKP Jakarta Utara, Rita Nirmala, Jumat (29/9/2017).

Sejumlah gedung bertingkat berdiri di Kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (8/4/2015). Pertumbuhan pembangunan gedung pencakar langit ini diperkirakan akan terus meningkat, seiring dengan perputaran perekonomian Jakarta yang mencapai 80 persen dari total seluruh Indonesia. WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Sejumlah gedung bertingkat berdiri di Kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (8/4/2015).  Dilihat sepintas sangat tidak mungkin ada persawahan di Jakarta.

Rita mengungkapkan jadwal panen padi di wilayah Jakarta Utara masih sesuai jadwal.

Berita Rekomendasi

Padahal selama proses tanam, sempat ditemui kendala seperti keberadaan hama tikus dan burung yang meresahkan para petani.

"Jadi nggak sampai mengganggu jadwal tanam dan panen karena kami melakukan yang namanya berburu tikus," sambungnya.

Kepala Seksi Ketahanan Pangan dan Pertanian Sudin KPKP Jakarta Utara, Insani menambahkan di wilayah Jakarta Utara sendiri ada sebanyak 308 hektar sawah yang tersebar di dua kelurahan yakni Rorotan dan Marunda.

"Untuk Kelurahan Marunda luasnya 25 hektar dan Kelurahan Rorotan sisanya (283 hektar)," ungkap Insani.

Penulis: Junianto Hamonangan

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas