Sandiaga Uno Sebut Pejalan Kaki Penyebab Kesemrawutan di Pasar Tanah Abang
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menilai salah satu penyebab kesemrawutan di Tanah Abang adalah pejalan kaki.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menilai salah satu penyebab kesemrawutan di Tanah Abang adalah pejalan kaki.
Menurutnya pejalan kaki menjadi salah satu faktor penyebab kawasan Tanah Abang, semrawut dibandingkan Pedagang Laki Lima (PKL).
Menurut Sandi, pejalan kaki menempati urutan kedua penyebab semrawutnya kawasan Tanah Abang.
Baca: Istri Mang Jangol Kabur ke Jembrana Gunakan Mobil Dinas Suami
Sandi menyatakan hal tersebut setelah mendapatkan gambar drone kawasan Tanah Abang yang diambil pada Senin (6/11/2017) pagi.
"Temuannya ternyata ya (penyebab) kesemrawutan (Tanah Abang) itu adalah, satu pembangunan jalan, nomor dua tumpahnya pejalan kaki yang keluar dari Stasiun Tanah Abang, dan ketiga banyak angkot yang parkir liar atau ngetem," ujar Sandiaga Uno di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (6/11/2017).
Baca: 600 Polisi Disiagakan Kawal Ngunduh Mantu Ibunda Bobby Nasution
Sandi mengatakan, PKL memang memiliki dampak pada kesemrawutan kawasan Tanah Abang.
Namun, dampaknya tidak signifikan karena jumlahnya sedikit.(*)