Massa Buruh Sempat Hentikan Aksi Beberapa Saat Untuk Jalankan Salat Jumat di Depan Balai Kota
Pantauan Tribunnews.com, massa buruh melaksanakan salat Jumat di depan gerbang Balai Kota atau tepatnya Jalan Medan Merdeka Selatan, Jumat (10/11/2017
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aksi unjuk rasa yang dilakukan buruh sempat terhenti kurang lebih 40 menit.
Massa buruh menghentikan aksinya sejenak lantaran telah masuk salat Jumat dan peserta aksi laki-laki yang beragama Islam segera mempersiapkan diri untuk beribadah.
Baca: Pembuatan Naskah Pidato Anies-Sandi Dianggarkan Rp 300 Juta, Ini Penjelasan Pemprov DKI
Pantauan Tribunnews.com, massa buruh melaksanakan salat Jumat di depan gerbang Balai Kota atau tepatnya Jalan Medan Merdeka Selatan, Jumat (10/11/2017).
Buruh dalam melaksanakan salat Jumat berjamaah menggunakan perlengkapan seadanya.
Alas untuk mereka salat berasal dari koran-koran yang sudah tidak terpakai.
Baca: Buruh Akan Gelar Aksi Cabut Mandat Anies-Sandi Saat Hari Pahlawan
Adapula yang menggunakan spanduk sebagai alas untuk mereka dalam menjalankan salat Jumat.
Akibat dipakainya jalan raya untuk tempat salat massa buruh, arus lalu lintas yang menuju Balai Kota pun terpaksa dialihkan.