Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Urus Rumah Dinas, Ini Kisah Kateman Selama 30 Tahun Layani 9 Gubernur DKI Jakarta

Kateman menceritakan tiap gubernur yang dilayaninya memiliki kepribadian unik masing-masing.

Editor: Ferdinand Waskita
zoom-in Urus Rumah Dinas, Ini Kisah Kateman Selama 30 Tahun Layani 9 Gubernur DKI Jakarta
Harian Warta Kota/Henry Lopulalan
RUMAH DINAS GUBERNUR - Suasana rumah Dinas Gubenur Djarot Saiful Hidayat Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (13/10/2017) tak ada aktifitas berarti pada hari terakhir jabatan menjadi gubenur. (Warta Kota/Henry Lopulalan) 

"Begitu ditelepon, saya langsung dinas lagi. Alhamdulillah enggak pernah dikomplain anak istri, mereka sudah mengerti. Mereka sudah tahu walaupun enggak pulang tiga hari tiga malam mereka udah tahu, yang penting di sini aman sana aman juga," katanya.

Rahasia lainnya yang diterapkan Kateman adalah bekerja dengan jujur, penuh integritas, dan tak mengharapkan uang. Jika hal-hal tersebut bisa dimiliki, Kateman yakin siapapun akan menaruh rasa hormat terhadap orang-orang dengan etos kerja seperti itu.

Kateman kini tengah fokus untuk membantu Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan selama lima tahun ke depan sebelum pensiun pada tahun 2025.

Meski demikian, ayah satu anak tersebut belum memiliki rencana apapun selepas pensiun nanti.

Yang pasti, Kateman ingin mengganti waktunya bersama dengan keluarga yang tak bisa dia berikan selama bekerja di rumah dinas gubernur DKI.

"Setelah pensiun, saya mau istirahat dulu. Saya mau mengerjakan kegiatan yang enggak sempat dikerjakan pas kerja, termasuk bareng keluarga karena selama ini keluarga selalu dinomor-sekiankan," kata dia. (RIDWAN AJI PITOKO)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Cerita Kateman, 30 Tahun Mengabdi di Rumah Dinas Gubernur DKI Jakarta

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas