Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bertemu Wali Kota Jakut, Sandiaga Uno Usul Lomba Renang di Danau Sunter

Ia menyadari pihaknya perlu bekerja keras lebih untuk menyelesaikan masalah perairan dan sampah.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Ferdinand Waskita
zoom-in Bertemu Wali Kota Jakut, Sandiaga Uno Usul Lomba Renang di Danau Sunter
Tribunnews.com / Rina Ayu
Saat ditemui dikesempatan yang sama wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahudin Uno dan Wali kota Jakarta Utara Husen Murad, di Area Pasar Seni Ancol, Jakarta Utara, Jumat (1/12/2017). 

TRIBUNNEWS COM,JAKARTA-- Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahudin Uno dan Wali Kota Jakarta Utara Husen Murad bercerita mengenai kondisi perairan di wilayah uUara Jakarta tersebut, pada Jumat (1/12/2017).

Husen Murad membenarkan stigma perairan kotor di Jakarta Utara.

"Ya Utara kan semua sungai bermuara di Utara, sehingga air itu membawa ikutannya (sampah), Pemerintah Jakarta Utara harus berkerja lebih ekstra lagi," kata Husen di Area Pasar Seni Ancol, Jakarta Utara, Jumat (1/12/2017).

Ia menyadari pihaknya perlu bekerja keras lebih untuk menyelesaikan masalah perairan dan sampah.

Saat ini di Jakarta Utara, ujar Husen, sedang digalangkan Gerakan Berantas Sarang Sampah.

Baca: Anggota MKD Ungkap Setnov Tunggu Momentum untuk Mundur dari Jabatan Ketua DPR

"Sudah kita upayakan beberapa waktu yang lalu, sudah mengkerahkan SKPD dan UKPD terkait. Di Jakarta Utara kita beri judul gerakan berantas sarang sampah," ujar Husen.

Berita Rekomendasi

Menurut Husen dari gerakan yang diusung, kondisi perairan menjadi cukup baik.

"Sampah yang sudah bertahun tahun baik di air maupun di darat, kita bongkar kita bersihkan. Mudah mudahan nanti kesiapan kita cukup baik," kata Husen.

Sandiaga Uno pun mengutarakan niat pada Husen Murad agar dapat diadakan lomba berenang di danau Sunter.

Baca: KPK Sebut Andi Narogong Penuhi Kriteria Justice Collaborator

"Jadi kita ditantang nih sama bu Susi, yang Timur itu kan sudah bersih ya. Bagaimana kalau kita ngadain lomba renang pak bersama komunitas? Lomba renang di danau Sunter yang bagian timur itu pak yang sudah di trotoar itu. Saya tantang gimana pak?," ujar Sandi sambil berdialog bersama Husen Murad

Menurut Sandi, lomba renang antar komunitas ini nantinya menjadi pembuktian Sandiaga atas tantangan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti tentang danau Sunter.

"Kita lihat lagi kondisi air. Kita bikin lomba renang supaya nanti kita tunjukkn ke Bu Susi gitu, kalau sana (danau Sunter) masih angsa di sini (danau Sunter) sudah manusia, tantang balik sama bapak wali kota Jakut ke menteri bu Susi. Siap gak pak wali," tanya Sandi kepada Husen Murad.

Meski dengan suara yang tampak ragu, Husen Murad menjawab pertanyaan Sandiaga Uno.

"Siap dong," kata Husen.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas