Setelah Menikah 25 Tahun, Nurdin-Mulyanah Akan Miliki Akta Kelahiran Anak-anak Mereka
Tepat hari ini ia akan menikahi istrinya Mulyanah (37) yang telah menemani hidupnya selama 25 tahun.
Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com,Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-- Perayaan tahun baru kali ini dirasa berbeda oleh Nurdin Basuni (58).
Tepat hari ini ia akan menikahi istrinya Mulyanah (37) yang telah menemani hidupnya selama 25 tahun.
Wajahnya sesekali tersenyum saat Tribun datang menghampirinya ke Kelurahan Menteng, Jakarta Pusat, pada Minggu (31/12/2017).
Baca: Libur Promosi Film, Ini yang Dilakukan Jefri Nichol dan Caitlin Halderman di Penghujung Tahun
Ia tengah menunggu sang istri sedang dirias oleh PKK Kelurahan Menteng.
Warga Menteng Jaya ini menyatakan perasaannya yang bahagia, karena segera memilki surat nikah resmi.
"Iya, Alhamdulillah senang banget, istri saya kayaknya semangat gitu, saya perhatian istri saja senang banget," ucap Nurdin.
Pria berbaju putih ini mengaku mendapat dukungan dari anak-anaknya, yang juga segera memiliki akta kelahiran dan sekolah.
Selama ini, ujar Nurdin, ke-5 anaknya, tak sekolah karena terjanggal persyaratan akta kelahiran.
"Ada dukungan dari anak, anak saya pada mendukung, udah yah ikut saja, nanti kita (anak-anak) punya akta semua nih. Anak-anak saya pada ga sekolah nih, nomor 5 yang sekolah, karena gak ada aktanya semua. Mengajukan ke sekolah ga diterima ditanyain akte yang penting," ungkap Nurdin.
Pria asli Betawi ini menceritakan kisahnya yang sebelumnya telah menolak ajakan mengikuti nikah masal sebanyak dua kali.
"Iya memang benar, niatnya sudah tiga kali nih ditawarin, ini baru mau nih. Pertama saya nolak, kedua nolak, nah ini ketiga RT nya maksa banget. Jadi anak kita mendukung, sana sono yah, biar anak-anak punya akte begitu," kata Nurdin.
Meski bahagia, ia belum mengetahui kado seperti apa yang akan diberikan pada sang istri Mulyana.
"Saya kagak ada kosong, kosong, saya juga bingung, belum ada rencana ke situ-situ sih, belom ada terpikir ke situ-situ. Saya juga bingung ini, gak terpikir saya, kasih apa ya," ucap Nurdin.
Pada usia pernikahannya yang ke-25 ini, ia berharap dapat memiliki surat nikah resmi dari Pemerintah.
"Udah, dari tahun 92 (nikah siri) 25 tahun. Supaya dapat buku nikah, istilah nya ikutin Pemerintah," kata Nurdin.
Istri Nurdin, Mulyanah (37) mengaku bahagia saat menanti malam nikah ini. Ia pun sampai tak ingin makan karena deg-degan.
"Iya (deg-degan), makanya saya ini ga makan dari pagi karena malas banget. Senang banget saya jadi malas makan," kata Mulyanah.
Nantinya, pada acara yang gelar malam hari, anak-anak dan saudara Nurdin dan Mulyanah juga akan hadir.
Dengan senyum sumringah, Mulyanah menceritakan antusias sang anak yang memberikan pesan padanya sebelum menuju kelurahan Menteng.
"Iya, mau datang sono. Abangnya entar sore ke sono, yang paling tua abang nya yang nomor satu. Pesan kata anak saya, baik-baik Bu, iya kata saya insya Allah, makin sehat kata anak saya. Ega ke sono Bu,ke HI. Iya sodara-sodara bapaknya mau datang, mau ke sini mau pada lihatlah, pada dukung sih bapak-bapak dan istrinya," kata Mulyanah.
Dengan mengenakan baju Adat Betawi usai dirias, Mulyanah berharap akta kelahiran segera didapat dan semua anaknya dapat bersekolah hingga tinggi
"Anak-anak pengen sekolah lagi, ya penting anak 9 tahun sama, yang 3,5 tahun ini, mau sekolah sampai tinggi," ujar Mulyanah.
Pada malam ini, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menikahkan sebanyak 524 pasangan se-DKI Jakarta di Thamrin 10.
Pernikahan ini nantinya juga akan disaksikan langsung oleh Gubernur dan wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan dan Sandiaga Salahudin Uno.