Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ibu Meninggal Usai Bersalin, Bayi Disandera Rumah Sakit di Depok

Leni Marlina meninggal dunia usai menjalani operasi caesar pada Selasa lalu itu, sedangkan bayinya selamat.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Ibu Meninggal Usai Bersalin, Bayi Disandera Rumah Sakit di Depok
Warta Kota
Lilis (24) dan ayahnya, Janik (44), didampingi komunitas wartawan dari Mitra Pers Depok, di RSIA Bunda Aliyah, Kamis (4/2/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Karena ketiadaan uang untuk membayar biaya persalinan, seorang bayi laki-laki yang baru dilahirkan oleh Leni Marlina (43) dengan operasi caesar pada Selasa (2/2/2018) lalu, disandera pihak RSIA Bunda Aliyah.

Pihak rumah sakit yang berlokasi di Jalan Kartini, Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat, meminta biaya perawatan dan persalinan yang dijalani Leni Marlina sebesar Rp 13 Juta ke pihak keluarga, jika ingin keluarga mengambil sang bayi.

Leni Marlina meninggal dunia usai menjalani operasi caesar pada Selasa lalu itu, sedangkan bayinya selamat. Jenazah Leni sudah dimakamkan pihak keluarga di TPU Citayam, Rabu (3/2/2018) pagi.

Namun sampai Kamis (4/2/2018), bayi Leni masih ditahan pihak rumah sakit dan tidak bisa diambil pihak keluarga, sebelum menebus uang perawatan dan persalinan Leni. Hal itu diungkapkan Lilis (24), anak pertama Leni, kepada Warta Kota, Kamis (4/2/2018).

"Uang Rp 13 Juta yang diminta pihak rumah sakit itu, belum termasuk biaya perawatan bayi yang dilahirkan ibu kami. Kami tidak bisa mengambil bayi jika kami belum membayar sedikitnya Rp 13 Juta ke pihak rumah sakit," ungkap Lilis.

Ia menjelaskan, bayi yang kini masih ditahan pihak RSIA Bunda Aliyah dan dirawat di ruang NICU-PICU itu, adalah anak kedelapan dari pasangan Leni Marlina dan Janik (44).

Baca: Mendagri Sebut 15 Juta Keluarga Miskin Dapat Bantuan Pangan

Berita Rekomendasi

Leni dan Janik tercatat sebagai warga Beji, Depok, namun berdomisili di Kampung Kelapa, Citayam, Bojonggede, Bogor.

"Ayah saya hanya seorang buruh harian lepas dan bekerja serabutan, sehingga tidak punya uang sebanyak itu seperti yang diminta rumah sakit. Apalagi kami masih berduka, karena ibu kami meninggal dunia di rumah sakit, saat melahirkan adik kami Selasa lalu," tutur Lilis.

Bahkan, kata Lilis, sejak ibunya melahirkan sang bayi, pihak rumah sakit tidak memperkenankan keluarga melihat kondisi sang bayi.

"Kami tidak boleh melihat kondisi bayi oleh pihak rumah sakit tanpa alasan yang jelas," kata Lilis.

Karenanya, sambung Lilis, pihaknya hanya menerima informasi saja soal bayi yang dilahirkan ibunya, dari pihak rumah sakit.

"Menurut informasi pihak rumah sakit, bayi yang dilahirkan ibu saya berjenis kelamin laki-laki dengan tinggi badan 51 cm serta kondisinya sehat. Tapi kami tidak boleh melihat kondisi bayi sampai sekarang. Bayi masih dirawat di ruang NICU-PICU," beber Lilis.

Lilis mengatakan, ibunya tidak memiliki kartu BPJS Kesehatan saat pertama kali masuk ke RSIA Bunda Aliyah di Jalan Kartini, Depok. Hal ini katanya sudah diinformasikan ke pihak rumah sakit sejak awal.

Halaman
12
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas