Menteri Hanif Dhakiri Disambangi Petugas KPU, Ada Apa?
Hanif tercatat tinggal di Cluster Phyrus, Perumahan Permata Depok, Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Cipayung, Kota Depok.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Setelah mendata dan menyambangi kediaman sejumlah artis yang tinggal di Kota Depok dalam pencocokan dan penelitian (coklit) serentak, Sabtu (20/1/2018).
Lalu Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok kini menyambangi kediaman rumah Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Hanif Dhakiri untuk dicoklit, Minggu (21/1/2018).
Hanif tercatat tinggal di Cluster Phyrus, Perumahan Permata Depok, Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Cipayung, Kota Depok.
Kedatangan sejumlah petugas pemutakhiran data pemilih (PPDP) ke kediaman Hanif, didampingi PPK dan PPS wilayah setempat, serta KPU Depok dan KPU Jawa Barat.
Mereka disambut langung oleh Hanif beserta keluarga. Petugas pun lalu memeriksa semua data dan meminta surat-surat dan dokumen Hanif beserta keluarga, untuk dicocokkan kembali.
Setelah dicoklit, Hanif mengajak seluruh petugas yang datang termasuk para wartawan untuk makan nasi liwet bersama-sama diatas lembaran daun pisang.
Makan bersama yang biasa disebut ngeliwet ini merupakan tradisi di banyak wilayah di Indonesia untuk menunjukkan kebersamaan dan rasa kekeluargaan.
Baca: Michelle Joan Akui Bawel, Petakilan, dan Tak Bisa Diam
"Jadi dengan kebersamaan ini, mari kita sukseskan Pilgub Jabar 2018 mendatang," kata Hanif, Minggu.
Hanif mengaku akan mendukung KPU Depok mensosialisasikan Pilgub Jabar 2018 dan mengganggap coklit adalah tahapan yang cukup penting.
Kepada KPU Depok dan KPU Jabar, Hanif meminta untuk bekerja lebih giat lagi mensosialisasikan PIlgub Jabar ini.
"Coklit ini sangat penting dan perlu. Saya pribadi akan mendukung KPU mensosialisasikan Pilkada di Jabar ini ke warga Depok. Sebab Pilkada sejatinya adalah pestanya warga yang berdemokrasi," kata Hanif.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.