Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gembong Warsono: Belum Ada Kebijakan Anies - Sandi yang Bisa Diapresiasi

Salah satu kebijakan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno tentang rumah DP 0 Rupiah, diakuinya masih mentah dan belum bisa diapresiasi.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Gembong Warsono: Belum Ada Kebijakan Anies - Sandi yang Bisa Diapresiasi
KOMPAS IMAGES
Gembong Warsono 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota DPRD fraksi PDIP Gembong Warsono mengungkapkan sejauh ini belum ada kebijakan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno yang bisa diapresiasi.

Ini diakuianya karna sampai saat ini belum ada kebijakan yang istimewa.

Salah satu kebijakan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno tentang rumah DP 0 Rupiah, diakuinya masih mentah dan belum bisa diapresiasi.

"Sampai hari ini belum menemukan saya. Belum menemukan," ucapnya usai konfrensi pers di gedung DPRD fraksi PDIP, Rabu (24/1/2018).

"Misalkan kebijakan DP Nol Rupiah, cuma karena ini belum matang jadi kita belum mengapresiasi, karena ini kebijakan masih mentah kan," katanya.

Baca: KPK Buka Penyelidikan Baru Keterlibatan Zumi Zola

BERITA REKOMENDASI

Gembong bersama fraksi PDIP baru saja mengadakan konfrensi pers untuk megevaluasi kebijakan Anies - Sandi.

Evaluasi ini dilakukan terkait 100 hari masa kepemimpinan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.

Beragam evaluasi yang dikeluarkan fraksi PDIP melalui dirinya. Kebijakan Gubernur dan Wakil Gubernur pun dinilai belum istimewa dan patut diapresiasi. Termasuk kebijakan ketika menutup Alexis.

"Bagaimana mengapresiasi, orang itunya (izinnya) sudah habis kok. Tidak diperpanjang," ujar Gembong.

"Ga ada yang istimewa. Itu bukan kebijakan istimewa. Itu tuntutan masyarakat iya. Tapi bukan kebijakan istimewa," ujarnya.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas