Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

3000 Orang Mengikuti Ajang City Bike 2018 Angkasa Pura Logistik

Gelaran City Bike 2018 Angkasa Pura Logistik di Stadion Manahan Surakarta, Minggu (28/1/2018).

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Ajang City Bike 2018 Angkasa Pura Logistik di Stadion Manahan Surakarta, Minggu (28/1/2018).

Kegiatan ini dibuka mulai pukul 6.45 WIB oleh Wakil Wali Kota Achmad Poernomo.

Total ada 3000-an peserta mengikuti kegiatan ini.

Baca: Viral! Ini Curhatan Pedih Netizen yang Dipalak Rumah Makan di Batam! Nasi Putih Rp 60 Ribu

Para peserta yang mengikuti kegiatan ini tidak hanya orang dewasa namun juga anak-anak dan remaja.

Pantauan Tribunsolo.com, peserta berasal dari berbagai wilayah di Indonesia.

Seperti Yogyakarta, Klaten, Semarang hingga Sragen.

Berita Rekomendasi

Baca: Cincin Berhias Mutiara Besar di Jari Manis Maia Estianty Jadi Perbincangan Warganet

Panitia juga telah menyiapkan beberapa door prize antara lain 1 buah mobil, 2 buah sepeda motor, 2 sepeda gowes dan sejumlah barang elektronik lainnya.

Untuk rute start dari Stadion Manahan menuju Jalan Adi Sucipto, Jalan MH. Thamrin, Jalan Sam Ratulangi, Jalan Slamet Riyadi, Jalan Ronggowarsito, Jalan Yosodipuro, kembali ke Jalan Adi Sucipto untuk kemudian finish di Stadion Manahan.

Rute yang dilalui sepanjang 10 km dengn estimasi waktu 1.5 jam.

Terdapat 2 titik yang telah disediakan untuk tempat minum yakni di Jalan MH. Thamrin dan daerah Purwosari. (*)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas